Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sinner-Medvedev Bertemu di Perempat Final

Foto : ANGELA WEISS / AFP

Jannik Sinner

A   A   A   Pengaturan Font

NEW YORK- Petenis nomor satu dunia, Jannik Sinner, dan mantan juara Daniil Medvedev memastikan pertemuan di perempat final US Open, Selasa (3/9). Kedua petenis berusaha memanfaatkan absennya Novak Djokovic dan Carlos Alcaraz yang secara mengejutkan tersingkir lebih awal.

Sinner, juara Australia Open, melaju ke delapan besar untuk kedua kalinya setelah menundukkan unggulan ke-14 asal Amerika Serikat, Tommy Paul, dengan skor 7-6 (7/3), 7-6 (7/5), 6-1. Medvedev, juara US Open 2021 dan runner-up tahun lalu, dengan mudah mengalahkan petenis Portugal, Nuno Borges, 6-0, 6-1, 6-3 untuk mencapai perempat final kelima kalinya dalam enam tahun terakhir.

Di bagian wanita, petenis peringkat satu dunia, Iga Swiatek, tetap berada di jalur untuk meraih gelar Grand Slam keenamnya setelah menang dua set langsung melawan Liudmila Samsonova dari Russia. Sinner asal Italia sempat tertinggal 1-4 di set pertama sebelum bangkit mengalahkan Paul. Sebelumnya, Paul berharap bisa bergabung dengan rekan senegaranya, Taylor Fritz dan Frances Tiafoe, di perempat final.

Petenis peringkat lima dunia itu dengan mudah mengatasi Borges, yang berada di peringkat 34. Upaya Borges meredup akibat 51 kesalahan sendiri yang dilakukannya. Medvedev berhasil mematahkan servis lawannya sebanyak delapan kali. Pertemuan antara Sinner dan Medvedev akan menjadi yang keempat kalinya tahun ini.

Sinner sebelumnya berhasil bangkit dari ketertinggalan dua set untuk mengalahkan Medvedev yang temperamental di final Australia Open, dan juga menang di semifinal Miami. Namun, Medvedev membalas kekalahan tersebut dengan kemenangan lima set di perempat final Wimbledon.

Jack Draper menjadi petenis pria Inggris pertama sejak Andy Murray tahun 2016 yang mencapai perempat final US Open setelah mengalahkan Tomas Machac dari Ceko dengan skor 6-3, 6-1, 6-2. Petenis kidal berusia 22 tahun itu hanya kehilangan servis sekali dari empat pertandingan dalam perjalanannya menuju perempat final Grand Slam pertamanya, memenangkan 47 dari 48 game servis dan menyelamatkan 20 dari 21 break point.

Draper memuji pengaruh Andy Murray, mantan peringkat satu dunia dan juara US Open 2012, yang pensiun dari tenis setelah Olimpiade Paris. "Dia legenda dan ikon. Jika saya bisa memiliki setengah dari karirnya, akan sangat bahagia," ujar Draper.

Aldila ke Semifinal

Sementar itu, petenis Indonesia Aldila Sutjiadi yang berpasangan dengan Rohan Bopanna (India) juga lolos ke semifinal US Open 2024 nomor ganda campuran usai menumbangkan pasangan Barbora Krejcikova ( Ceko) dan Matthew Ebden (Australia) dengan skor 7(7)-6(4), 2-6, 10-7, Selasa (3/9).

"Pertandingan sangat ketat, tapi saya dan Rohan fokus hingga berhasil membalikkan keadaan set pertama. Set kedua kami memang kehilangan momen. Sedangkan set penentuan saya dan Rohan kembali fokus dan solid hingga bisa melangkah ke babak semifinal," ujar Aldila usai pertandingan.

Pertandingan babak perempat final yang berjalan selama 1 jam 33 menit berlangsung ketat. Di awal set pertama Barbora dan Matthew tampak menguasai pertandingan dengan skor 3-0. Namun Aldila dan Rohan yang tampil apik serta padu bisa menyusul dan membalikkan keadaan hingga meraih kemenangan.

Barbora dan Matthew bangkit di set kedua dan mendominasi. Aldila dan Rohan kalah 2-6. Sedangkan set ketiga, super tiebreak Aldila dan Rohan melaju kencang 7-1, tapi kemudian disusul menjadi 8-7. Aldila dan Rohan kembali fokus dan akhirnya menutup pertandingan 10-7.

Di pertandingan semifinal Aldila/Rohan masih menanti pemenang Taylor Towsend (Amerika Serikat)/Donald Young (AS) atau Anna Danilina (Kazakhstan)/Harri Heliovara (Finlandia). "Saya sangat siap menghadapi pertandingan semifinal. Mohon doa dan dukungannya agar bisa melangkah ke babak final US Open 2024," tandas Aldila.

Pemenang empat kali Prancis Open, Swiatek, yang juga juara US Open 2022, merayakan pertandingan Grand Slam ke-100-nya. Dia menang 6-4, 6-1 atas Samsonova, yang berada di peringkat 16 dunia. Petenis asal Polandia ini akan berhadapan dengan unggulan keenam asal Amerika Serikat, Jessica Pegula, untuk memperebutkan satu tempat di semifinal.

Beatriz Haddad Maia menjadi petenis wanita Brasil pertama yang mencapai perempat final sejak Maria Bueno pada 1968 setelah mengalahkan runner-up 2014, Caroline Wozniacki. ben/AFP/G-1


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top