Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Siap Susul Pertamax, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto Buka Suara Soal Kenaikan Harga Pertalite dan Gas LPG 3 Kg, Begini Penjelasannya

Foto : Dok. Kemenko Perekonomian

Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto

A   A   A   Pengaturan Font

Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto buka suara terkait wacana naiknya harga bahan bakar minyak (BBM) Pertalite. Menurutnya, pemerintah sedang mengkaji wacana tersebut seiring melonjaknya harga minyak mentah dunia beberapa waktu terakhir.

Airlangga menyampaikan, pemerintah juga tengah mengkaji kenaikan harga LPG 3 kg. Meski begitu, ia belum bisa menjelaskan lebih lanjut terkait kapan waktu pasti kenaikan harga tersebut.

"Saat sekarang kita masih mengkaji. Nanti setelah kita kaji, akan kita umumkan. Tetapi sekarang belum" kata Airlangga saat konferensi pers, Selasa (5/4).

Sebelumnya, sinyal naiknya harga Pertalite dan LPG 3 kg menyusul Pertamax dilontarkan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Jenderal (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan. Ini disampaikan Luhut usai uji coba pengoperasian Light Rail Transit (LRT) di Stasiun Harjamukti, Cibubur, Jakarta Timur, Jumat (1/4).

"Jadi overall ya akan terjadi nanti (kenaikan), karena itu Pertamax, Pertalite. Premium belum," ucap Luhut.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top