Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Shin Tae-yong Rotasi Lini Serang

Foto : ANTARA/Rivan Awal Lingga

Tae-yong memimpin latihan I Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memimpin latihan saat pemusatan latihan di Lapangan ABC Senayan, Jakarta, beberapa waktu lalu. Latihan tersebut persiapan jelang laga uji tanding dan kualifikasi Piala Dunia 2026.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Persiapan dan latihan terus dilakukan tim nasional Indonesia jelang menghadapi lawan kuat Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Shin Tae-yong merotasi lini depan Skuad Garuda untuk laga yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (6/6).

Pelatih asal Korea Selatan tersebut hanya memanggil dua penyerang murni. Dua nama tersebut adalah Dimas Drajad dan Rafael Struick. Hanya Struick yang jadi ikut membela Indonesia di ajang Piala Asia U-23 2024.

Di sisi sayap, Shin Tae-yong tidak memanggil nama Witan Sulaeman. Sebagai gantinya, Shin Tae-yong memanggil Yakob Sayuri, Malik Risaldi, Marselino Ferdinan, Egy Maulana Vikri, dan Ragnar Oratmangoen. Dari empat nama tersebut, hanya ada nama Marselino Ferdinan yang ikut Piala Asia U-23 2024.

Shin Tae-yong memberikan penjelasan terkait rotasi tersebut. Dia tidak memberi menit bermain pada Dimas Drajad saat dua kali jumpa Vietnam. Sebagai gantinya, Shin Tae-yong mempercayakan menit main kepada Hokky Caraka dan Ramadhan Sananta. Ramadhan Sananta menyumbang satu gol saat menang 3-0 di kandang Vietnam.

Kini dia kembali memilih Dimas Drajad. "Untuk alasan kenapa lebih memilih Dimas, karena Piala Asia U-23 sudah selesai," ujar Shin Tae-yong.

Untuk alasan mengistirahatkan Ramadhan Sananta dan Hokky Caraka, dia menilai keduanya masih berusia muda. Sebagai gantinya, Shin Tae-yong memberi kesempatan bagi pemain senior untuk membuktikan diri. Dia memanggil Malik Risaldi yang tampil bagus di Liga 1 musim ini.

Untuk persiapan melawan tim nasional Irak yang telah berlatih Senin malam di SUGBK, Shin Tae-yong mengatakan telah melakukan antisipasi terkait mata-mata lawan yang ikut menyaksikan laga kontra Tanzania.

"Kami mengacak nomor punggung karena tidak ingin menunjukkan segalanya kepada lawan dan mencoba untuk membingungkan mereka," tandas Shin Tae-yong yang saat menghadapi Tanzania mengacak nomor punggung hampir seluruh pemain. ben/G-1


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top