Shin Tae-yong: Hokky Caraka Bisa Gantikan Rafael Struick
Pesepak bola Tim Nasional U-22 Hokky Caraka (kiri) dan Irfan Jauhari (kanan) berlatih pada pemusatan latihan SEA Games 2023 di Lapangan A, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (5/4).
Foto: ANTARA/M Risyal HidayatJAKARTA - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong menyebut Hokky Caraka dapat menggantikan Rafael Struick di lini depan timnas pada Piala AFF 2024.
Hal itu disampaikan Pelatih Shin setelah memimpin latihan timnas di lapangan latihan Bali United, Gianyar, Jumat.
“Penggantinya ada, Hokky. Jadi tidak masalah. Dan di penyisihan grup memang kita harus persiapkan dengan baik. Tetapi situasinya tidak gampang karena lawan menurunkan skuad timnas senior, sedangkan kita (timnas) U-22,” kata Pelatih Shin seperti dikutip dari keterangan audio yang diterima di Jakarta, Jumat.
Penyerang Brisbane Roar Struick kemungkinan baru akan dilepas oleh pihak klub seandainya timnas berhasil lolos ke fase semifinal Piala AFF 2024.
Selain Struick, sejumlah pemain timnas lain yang merumput di Eropa, kemungkinan tidak akan dilepas oleh klubnya masing-masing karena Piala AFF tidak masuk dalam agenda resmi FIFA. Pemain yang dimaksud adalah Justin Hubner, sedangkan pemain-pemain yang bermain di Asia kemungkinan besar akan dilepas oleh klubnya.
“Kelihatannya memang tidak mudah. (Pratama) Arhan, Asnawi (Mangkualam), Marselino (Ferdinan) pasti bisa bergabung, sisanya belum tentu,” ucap pelatih asal Korea Selatan itu.
Pelatih Shin kemudian menjelaskan bahwa saat ini dari 33 pemain yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan di Bali, baru sekira 60 persen pemain yang bergabung. Timnas akan melakukan pemusatan latihan di Bali sampai 4 Desember untuk kemudian kembali ke Jakarta.
Indonesia belum pernah menjadi juara Piala AFF sejak turnamen itu masih bernama Piala Tiger. Pelatih Shin pun menyadari bahwa para penggemar timnas sangat ingin tim Garuda dapat menjadi raja Asia Tenggara, tetapi ia pun meminta agar ekspektasi para penggemar tetap terjaga karena tim yang dibawanya notabene adalah timnas U-22.
- Baca Juga: Kalender Uji Coba MotoGP 2025 Diumumkan
- Baca Juga: Trae Young Pimpin Hawks Atasi Cleveland Cavaliers
“Ya itu jadi beban saya sebenarnya. Para penggemar pasti menginginkan untuk jadi juara, tetapi kita bukan timnas senior juga, ini pun timnas U-22 agak kesulitan untuk pemanggilan pemain, jadi mungkin saya bicara ekspektasinya tidak boleh terlalu tinggi,” pungkasnya.
Berita Trending
- 1 Siswa SMK Hanyut di Air Terjun Lahat, Tim SAR Lakukan Pencarian
- 2 Diduga Ada Kecurangan, Bawaslu Sumsel Rekomendasikan Pemungutan Suara Ulang di Empat TPS
- 3 Menag Laporkan Penerimaan Gratifikasi ke KPK
- 4 Dua Petugas Pemilu di Jatim Meninggal Dunia, Tujuh Orang Sakit
- 5 Calon Wakil Wali Kota Armuji Sebut Warga Surabaya Cerdas Gunakan Hak Pilih
Berita Terkini
- BRIN Bersama Perguruan Tinggi Kembangkan Benih Jagung Unggul Hibrida
- Stok Pangan Warga Adat Guradog Lebak Mampu Menahan Kerawanan Pangan
- Unej Berharap Tegalboto Obyokan Jadi Oase Kebudayaan di Jember
- Shin Tae-yong: Hokky Caraka Bisa Gantikan Rafael Struick
- STY: Tiga Pemain RI di Luar Negeri Gabung Jelang Piala AFF