Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sharp Bekali Aquos Sense8 RAM 8GB dan Baterai 5.000mAh

Foto : ANTARA/Sharp Electronics Indonesia
A   A   A   Pengaturan Font

Sharp telah meluncurkan ponsel pintar Aquos Sense8 yang telah dibekali memori RAM 8GB dan baterai 5.000mAh

JAKARTA - Merek gawai asal Jepang Sharp merilis ponsel pintar Aquos Sense8 yang dibekali memori RAM 8GB dan baterai 5.000mAh, menyasar konsumen ponsel kelas menengah.

"Berhasil mendulang kesuksesan di pasar Jepang, Kami optimis bisa menorehkan cerita yang sama di pasar ponsel Indonesia," kata Presiden Direktur PT Sharp Electronics Indonesia, Shinji Teraoka, dalam siaran pers di Jakarta, Rabu (17/1).

Aquos Sense8 didukung RAM sebesar 8GB, sementara kapasitas internal (ROM) sebesar 256GB. Jika ingin memperluas ROM, Sharp menyediakan slot kartu memori yang bisa menampung kartu micro SD hingga 1TB.

Sharp juga membekali ponsel itu dengan chipset Qualcomm Snapdragon 6 Gen 1. Kombinasi chipset dan RAM mengizinkan performa CPU pada AQUOS sense8 meningkat 36 persen lebih cepat dibandingkan generasi pendahulunya.

Aquos Sense8 berjalan dengan sistem operasi Android 13. Sharp menjanjikan peningkatan sistem operasi hingga tiga kali dan pembaruan keamanan hingga lima tahun untuk ponsel barunya itu.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top