Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono

Setiap Hari Mesti "Blusukan"

Foto : ISTIMEWA

Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono

A   A   A   Pengaturan Font

Persiapan kan sudah ada aturan tatanannya. Ada KPU dan Bawaslu. Jadi, pemerintah Provinsi DKI Jakarta tidak berjalan sendiri. Pemerintah Provinsi DKI harus bersinergi. Bahkan nanti juga koordinasi dengan TNI dan Polri. Jadi perlu koordinasi dengan Panglima TNI, Kapolri, dan Kapolda. Saya akan ajak bicara jauh-jauh hari. Saya akan berkeliling bertemu dengan beliau-beliau untuk berdiskusi, menyiapkan pemilu.

Terkait banjir, apakah ada strategi khusus menanganinya?

Banjir kan sudah saya jelaskan. Banjir itu sebenarnya ada tiga penyebab: rob, hujan yang turun di DKI Jakarta, dan kiriman. Kita bicara terkait rob, maka kita harus antisipasi dengan membangun waduk di sekitar Jakarta Barat dan Jakarta Utara. Berikutnya, kalau bisa dengan pusat NCICD (tanggul raksasa), dan mungkin beberapa lokasi tertentu di Jakarta Utara seperti Cilincing perlu tanggul. Lalu, sebagian Jakarta Barat tanggulnya harus diperbaiki dan disambung.

Selain itu, juga perlu revitalisasi saluran-saluran air dan pengurasan. Ini dilakukan dalam waktu jangka dekat. Perlu segera diadakan penguatan-penguatan pompa air yang ditaruh di tempat-tempat strategis, terutama yang sering banjir dan membuat macet. Berikutnya, menyangkut banjir kiriman, penanganannya perlu sinergi. Ini saya akan membahas dengan Pak Basuki untuk bisa bersinergi dengan membahas Waduk Ciawi, Sukamahi, sodetan, dan sebagainya.

Bagaimana dengan program normalisasi sungai dan sumur resapan?
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Yohanes Abimanyu

Komentar

Komentar
()

Top