Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Schalke Butuh Keajaiban

Foto : AFP/ GUENTER SCHIFFMANN
A   A   A   Pengaturan Font

MANCHESTER - Schalke bertandang ke Manchester City untuk melakoni laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions Rabu (13/3) dini hari WIB. Pelatih Schalke Domenico Tedesco yakin timnya mampu memberikan perlawanan di Etihad Stadium.

City membutuhkan gol jelang akhir laga dari Leroy Sane dan Raheem Sterling untuk memenangkan leg pertama 3-2 di Gelsenkirchen tiga pekan lalu. Pada laga tersebut Schalke mengabaikan performa buruk mereka di Bundesliga untuk menyulitkan City.

Namun setelah menjamu City tersebut, performa menukik tajam. Mereka kebobolan 11 gol dalam tiga kekalahan telak. Schalke saat ini hanya unggul empat poin dari posisi degradasi Bundesliga.

Tedesco yang berusia 33 tahun telah diberitahu bahwa dia memiliki dua pertandingan untuk membuktikan dirinya. Direktur olahraga baru Schalke, Jochen Schneider, mengatakan hanya penampilan bagus di kandang City dan saat berhadapan dengan RB Leipzig yang berada di posisi ketiga Sabtu depan dapat menyelamatkan Tedesco.

City telah memenangkan sembilan pertandingan terakhir mereka di Stadion Etihad dan Schalke berharap untuk kemenangan tandang sangat sulit diraih agar Tedesco tetap bertahan. "Tentu saja akan kami lakukan. Tidak ada yang pernah mengatakan sesuatu yang berbeda," ujar striker Guido Burgstaller.

Meskipun bermain baik selama 55 menit melawan Werder Bremen pada hari Jumat lalu, Schalke akhirnya kalah 2-4. Striker asal Swiss Breel Embolo mencetak gol bagi Schalke.

Semangat di skuad Schalke sangat rendah setelah kekalahan akhir pekan lalu. Mereka kini berkutat menghindari degradasi. Kekalahan dari Bremen terjadi usai takluk 0-4 di kandang sendiri dari Fortuna Duesseldorf. Schalke juga kalah 0-3 dari Mainz. Tiga kekalahan itu mereka alami saat melawan tim papan tengah yang biasa-biasa saja. ben/AFP/S-1

Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top