Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Satu Kecamatan Belum Teraliri Listrik

Foto : ANTARA Foto/HO-Humas PLN Sulselrabar

Personel PT PLN melakukan pemulihan listrik pascagempa di Majene dan Mamuju, Sulbar.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Memasuki hari kelima usai gempa, aliran listrik di Kabupaten Mamuju dan Majene, Sulawesi Barat (Sulbar) berangsur pulih. PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN berhasil menyalakan 856 gardu terdampak dan 84 ribu pelanggan kini dapat kembali menikmati listrik.

Direktur Bisnis Regional Sulawesi, Maluku, Papua dan Nusa Tenggara PLN, Syamsul Huda menyampaikan PLN berkomitmen terus mendukung pemerintah dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dalam rangka pemulihan gempa di Mamuju dan Majene.

"Kami bersyukur, setelah lima hari bekerja keras, listrik sudah kembali normal. Semoga ini bisa membuat Mamuju dan Majene segera bangkit," ujar Huda di Jakarta, Jumat (22/1).

Hingga saat ini, dia menyatakan hanya tersisa Kecamatan Ulumanda, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat, yang belum teraliri listrik akibat akses menuju lokasinya terputus pascalongsor dan gempa di wilayah ini.

Untuk menjaga itu semua, PLN masih terus bersiaga dan menunggu dibukanya akses jalan ke Ulumanda guna memulihkan 16 gardu di kecamatan tersebut.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Djati Waluyo

Komentar

Komentar
()

Top