Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Layanan Kesehatan

Sarana Sanitasi masih Minim di Pos Pengungsian Luwu Utara

Foto : Istimewa

Pengungsi Banjir Bandang di Masamba, Luwu Utara

A   A   A   Pengaturan Font

MAKASSAR- Kepala Pusat Krisis Kesehatan, Kementerian Kesehatan Budi Siylvana mengatakan, fasilitas kesehatan lingkungan dan sarana sanitasi masih minim di beberapa pos pengungsian korban banjir bandang di Luwu Utara, Sulawesi Selatan.

Hal itu dikemukakan Budi pada konferensi pers bertema "Banjir Bandang Luwu Utara, Provinsi Sulawesi Selatan" yang digelar secara virtual oleh Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Bencana Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Minggu (19/7).

"Minimnya sarana itu dapat dilihat dari kurangnya sarana cuci tangan pakai sabun (CPTS) di setiap pos pegungsian," katanya seperti dikutip Antara.

Menurut dia, keterbatasan itu di lapangan harus segera ditanggulangi, terlebih lagi karena masih masa pandemi Covid-19. Sementara di lapangan juga ditemukan keterbatasan masker untuk petugas, relawan dan pengungsi.

Kondisi itu terlihat dari banyaknya penyintas yang tidak menggunakan masker dan belum dilakukan 'social distancing" ataupun jaga jarak secara ketat baik pengungsi maupun petugas/relawan.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top