Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penegakan Hukum

Sambut Pilkada, Polda Gelar Rakernis

Foto : ANTARA/HO-Humas Polda Metro Jaya

Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol. Djati Wiyoto Abadhy saat membuka rakernis di Gedung Balai Pertemuan Metro Jaya, Jakarta, Rabu (25/9).

A   A   A   Pengaturan Font

Pekerjaan meliputi mobilisasi, pengawasan, pengamanan, dan penanganan potensi konflik secara proaktif.

JAKARTA - Untuk mendukung keamanan, ketertiban, serta penegakan hukum penyelenggara Pilkada Jakarta, Polda Metro Jaya menggelar rapat kerja teknis (rakernis) pengemban fungsi reserse kriminal (reskrim). "Kami perlu sinergi dengan masyarakat serta seluruh elemen guna menciptakan suasana kondusif selama tahapan pilkada," tutur Wakapolda Metro Jaya, Brigjen Pol Djati Wiyoto Abadhy.

Dia mengatakan ini saat membuka rakernis di gedung Balai Pertemuan Metro Jaya, Rabu (25/9). Pekerjaan meliputi mobilisasi, pengawasan, pengamanan, dan penanganan potensi konflik secara proaktif.

Djati juga menjelaskan dengan pendekatan komprehensif dan terintegrasi, diharapkan Polda Metro Jaya mampu mengantisipasi serta merespons dengan cepat setiap dinamika pilkada. Dia juga berharap bisa menjamin proses demokrasi berlangsung aman dan tertib.

Lebih jauh Djati juga mengungkapkan saat ini Polda Metro Jaya sedang menggelar Operasi Mantap Praja Jaya Tahun 2024 selama 140 hari sejak 14 Agustus hingga 31 Desember. Dalam konteks pengamanan pilkada, setiap personel yang terlibat harus matang dalam persiapan.

Ini mulai dari pendekatan preemtif hingga langkah preventif guna pencegahan konflik. Juga mengurangi risiko ketegangan masyarakat. Hindari tindakan represif, namun tetap tegas dalam menjaga keamanan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top