Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Salut, Tiongkok Menjanjikan 2 Miliar Vaksin Secara Global hingga Akhir Tahun

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Presiden Tiongkok Xi Jinping menjanjikan 2 miliar dosis vaksin COVID-19 akan dipasok ke dunia sepanjang tahun ini, meningkatkan komitmen Tiongkok sebagai pengekspor vaksin terbesar.

Pengumuman Xi disampaikan di Forum Internasional tentang Kerjasama Vaksin COVID-19, media pemerintah melaporkan Rabu (4/8/2021), yang diselenggarakan secara virtual oleh Tiongkok.

Angka itu kemungkinan termasuk 770 juta dosis yang telah disumbangkan atau diekspor Tiongkok sejak September tahun lalu, menurut Kementerian Luar Negeri. Sebagian besar suntikan Tiongkok telah diekspor di bawah kesepakatan bilateral. Tidak jelas apakah angka tersebut juga termasuk kesepakatan dengan mekanisme COVAX di mana dua produsen vaksin Tiongkok akan menyediakan hingga 550 juta dosis.

Xi juga berjanji untuk menyumbangkan 100 juta dollar dalam program COVAX didukung PBB, yang bertujuan untuk mendistribusikan vaksin ke negara-negara berpenghasilan rendah dan menengah, kata kantor berita resmi Xinhua Rabu (4/8/2021) malam.

Distribusi vaksin sangat tidak merata, karena negara-negara kaya sekarang mempertimbangkan untuk mengeluarkan suntikan booster kepada warganya dan negara-negara miskin berjuang untuk mendapatkan cukup vaksin untuk dosis pertama.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Zulfikar Ali Husen

Komentar

Komentar
()

Top