Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

"Rompis" Siap Bikin "Baper"

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Sutradara Monty Tiwa menggarap satu film bergenre drama romantis berjudul "Rompis". Direncanakan, film produksi MNC Pictures ini akan tayang serentak di bioskop Tanah Air pada 16 Agustus mendatang. Monty menyatakan film garapannya yang terbarunya itu menyuguhkan tema cinta, yang mengisahkan cinta anak SMA yang beranjak dewasa.

Film "Rompis" yang ditulis oleh Haqi Achmad ini dibintangi oleh sejumlah bintang muda seperti Arbani Yasiz, Dinda Azani, Umay Shahab, dan Beby Tsabina. Pada saat momen peluncuran trailer dan poster film "Rompis", di bilangan Gondangdia, Jakarta Pusat, baru-baru ini, Arbani Yasiz menyebut filmnya kali ini akan mampu menyentuh perasaan penonton, alias bikin baper (terbawa perasaan). "Pasti bakalan bikin baper, terlebih lagi kan film ini identik sama puisi atau kata-kata yang puitis, nah itu bisa didapetin di film ini makanya harus nonton," ujar Arbani Yasiz.

Arbani Yasiz adalah aktor muda pendatang baru yang berperan menjadi sosok Roman, pemeran utama di film "Rompis". Ia akan kembali bermain dengan Dinda Azani yang berlakon sebagai Wulan, kekasihnya di sinetron "Roman Picisan".

Film ini bermula dari kisah pasangan muda-mudi yang sudah menjalin hubungan sejak masa SMA, namun keduanya harus rela menjalani hubungan jarak jauh, Jakarta-Belanda karena studi. Mirisnya, di Belanda sang laki-laki dekat dengan wanita lain hingga membuat hubungan jarak jauh itu menimbulkan banyak lika-liku.

Kisah romansa antara Roman dan Wulan yang mulanya berjalan lancar pun mulai terganggu oleh kehadiran Meira, yang diperankan Beby Tsabina, seorang mahasiswi yang menjadi sahabat baru Roman di Belanda. Perasaan Roman berkecamuk, ia tersudut di antara sosok Wulan dan Meira. Barisan kata-kata puisi yang dibuat oleh Roman pun tak lantas bisa meyakinkan hati kekasihnya.

Sebagai pemeran utama di film itu, Arbani Yasiz berharap filmnya disukai oleh penikmat film Tanah Air. Tak heran, genre drama remaja merupakan satu genre film yang sangat favorit di Tanah Air, dan kerap memiliki raihan penonton yang cukup banyak. "Mudah-mudahan film ini disukai masyarakat," tukas Arbani Yasiz. yzd/S-2


Redaktur : Sriyono

Komentar

Komentar
()

Top