Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Romelu Lukaku Bawa Inter ke Posisi Kedua

Foto : AFP.com

MENANG TELAK I Penyerang Inter Milan, Romelu Lukaku (kanan) merayakan golnya pada laga Serie A melawan AS Roma di Olimpico, beberapa waktu lalu. Lukaku kembali mencetak dua gol saat Inter menundukkan Genoa pada laga di Luigi Ferraris, Minggu (26/7) WIB. Di laga itu, Inter menang telak 3-0 atas Genoa.

A   A   A   Pengaturan Font

MILAN - Romelu Lukaku mencetak dua gol bagi Inter Milan untuk mengklaim kemenangan 3-0 atas tuan rumah Genoa. Hasil pertandingan yang berlangsung di Stadio Luigi Ferraris, Minggu (26/7) dini hari WIB itu, membuat Inter merebut posisi kedua klasemen.

Inter unggul satu poin dari Atalanta dan terpaut empat dari pemimpin klasemen Juventus, yang siap untuk mengklaim 'Scudetto' ke-36 ketika mereka bermain menghadapi Sampdoria di Turin, Minggu malam waktu setempat.

"Masalahnya adalah bagaimana kami melihat gelas, apakah setengah penuh atau setengah kosong," ujar Conte tentang posisi kedua yang ditempati tim asuhannya. "Ada tanaman anggur, ada yang menabur sedikit dan menuai banyak, tapi yang lain menabur banyak dan menuai sedikit, seperti ini," sambungnya.

"Tetapi ada angka-angka yang berbicara dengan jelas, itu adalah penghiburan. Saya pikir para pemain ini melakukan hal-hal yang sangat baik. Tentu saja, kami bisa dan harus meningkatkan diri. Kami tidak akan memenangkan liga, tetapi kami harus lapar untuk finis setinggi mungkin," tandasnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top