Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Rockets Permalukan Warriors

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

OAKLAND - Houston Rockets berhasil mencuri kemenangan di kandang Golden State Warriors, Oracle Arena, untuk merebut gim keempat final NBA wilayah barat, Rabu (23/5) WIB, dengan skor 95-92.

Pertandingan final NBA wilayah barat ini berjalan sengit. Bertindak sebagai tuan rumah, Warriors berhasil mengumpulkan 28 poin pada kuarter pertama, sedangkan Rockets hanya 19 poin.

Rockets mulai bangkit di kuarter kedua. Mereka berhasil mengumulkan 34 poin, sedangkan Warriors mengemas 18 poin. Warriors kembali bangkit pada kuarter ketiga dengan mengumpulkan 34 poin.

Namun di kuarter akhir, James Harden dan kawan-kawan tampil lebih baik dan sukses mencetak 25 poin tambahan berbanding 12 milik Warriors. Rockets memang tampil apik di kuarter keempat saat mereka mengejar ketertinggalan. Tembakan tiga angka dari Chris Paul mempersempit kedudukan menjadi 82-84.

Small Forward Rockets, Trevor Ariza, lalu juga berhasil melesakkan tembakan tiga angka. Rockets pun balik unggul 85-84. Pertandingan memasuki masa kritis pada 42,5 detik terakhir dengan kedudukan Rockets memimpin dengan skor 94-91. Power forward Warriors, Draymond Green, mendapat kesempatan dua tembakan bebas akibat foul.

Green hanya berhasil memasukkan satu tembakan pertama, sehingga Rockets tetap unggul 94-92. Kendati demikian, Warriors tetap mengejar asa pertandingan hingga detik terakhir. Shooting guard Warriors Klay Thompson melakakun pelanggaran ofensif rebound pada 0,05 detik terhadap Chris Paul. Paul kemudian mendapat dua tembakan bebas, namun hanya berhasil memasukkan satu tembakan dan kedudukan menjadi 95-92.

Warrios kemudian mengambil time out untuk mencari kesempatan terakhir lewat tembakan tiga angka demi menyamakan kedudukan. Akan tetapi, Thompson gagal mengeksekusinya.

James Harden menjadi bintang kemenangan Rockets di gem keempat final NBA wilayah barat. Dia mampu menyumbang 30 poin. Sedangkan guard Rockets lainnya, Chris Paul mengemas 27 poin.

Stephen Curry menjadi pendulang poin terbanyak di kutubu Warrior. Dia mengemas 28 poin, enam rebound, dan dua assist.

Setelah kedudukan sama kuat 2-2 Rockets selanjutnya akan menjamu Warriors di Toyota Center Kamis (24/5) malam waktu setempat. AFP/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top