Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus
Jelang BWF World Tour Finals

Rinov/Pitha Tingkatkan Latihan Fisik

Foto : antarafoto

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pasangan ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari terus menggenjot latihan dengan fokus meningkatkan fisik (kekuatan dan daya tahan) menjelang penampilan perdana BWF World Tour Finals 2022 di Bangkok, Thailand, 7-11 Desember.

"Persiapan selama ini cukup baik. Power, kecepatan, mental, dan daya tahan menjadi fokus latihan," ungkap Rinov dalam keterangan tertulis PBSI yang diterima Minggu (4/12). "Persiapannya sudah cukup, tinggal beberapa persen saja. Sya coba menambah power, fokus, dan terus tampil konsisten," ujar Pitha.

Kekuatan dan daya tahan menjadi faktor penting yang harus ditingkatkan bagi Rinov/Pitha karena dua aspek tersebut kerap menjadi penyebab kekalahan ganda campuran Indonesia ketika berhadapan dengan pasangan top dunia.

Rinov/Pitha lolos ke BWF World Tour Finals 2022 berkat penampilan konsisten sepanjang tahun. Peringkat ke-13 dunia itu tidak pernah meraih gelar juara musim ini dan hanya mampu menjadi runner-up Malaysia Masters (Super 500). Sedangkan dalam beberapa turnamen level tinggi, Rinov/Pitha selalu terhenti di babak pertama atau babak kedua.

Rinov/Pitha, yang berada di posisi keenam World Tour, akan kembali berhadapan dengan pasangan top dunia di ajang turnamen penutup musim di Bangkok. Antara lain pasangan peringkat tiga dunia Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (Tiongkok), juara bertahan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand), dan peraih emas Olimpiade Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (Tiongkok). ben/G-1


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top