Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Rifanty Buat Kejutan di Women's Circuit

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

SOLO - Petenis muda Indonesia yang tidak masuk unggulan Rifanty Kahfiani berhasil mengandaskan petenis unggulan kedua asal Jepang, Michika Ozeki pada pertandingan nomor tunggal kejuaraan PP Women's Circuit International Tennis 2018 di Lapangan Tenis Gelora Manahan Solo, Jawa Tengah, Rabu (11/7).

Petenis muda tuan rumah Rifanty Kahfiani yang pada kejuaraan tersebut tidak diunggulkan mampu mengimbangi perOzeki pada putaran kedua dengan dua set yakni 6-2 dan 6-4. Rifanty pada set pertama terus menekan terhadap petenis putri Jepang yang mmiliki pukulan komplit baik forehand maupun backhand cukup keras itu, sehigga sering bolanya keluar dan melakukan kesalahan sendiri. Rifanty berhasil menyelesaikn set pertama 6-2.

Rifanty set kedua mendapat perlawanan dari petenis Jepang Michika, tetapi dia dengan penempatan bola sulit sering menambah poin dan menyelesaikan set kedua dengan 6-4.

Menurut Rifanty Kahfiani pemain unggulan asal Jepang itu sangtat linca dan ulet, tetapi dirinya bermain variasi, sehingga arah bola sulit diprediksi lawan. "Saya awalnya kesulitan dengan pukulan keras lawan, tetapi ubah strategi bermain variasi akhirnya bis dikalahkalahkan," kata Rifanty usai pertandingan.

Menurut dia, dirinya berharap setelah menyingkirkan petenis Jepang yang unggulan kedua, dirinya bisa lolos ke final tunggal putri bertemu dengan senioranya Aldila Sutjiadi. Petenis Indonesia lainnya Aldila Sutjiadi pada putaran kedua menghadapi petenis India, Bhuvana Kalva, juga berhasil lolos ke perempat final. Aldila yang mnempati unggulan keempat menang atas petenis India, dengan skor 6-4 dan 6-1.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top