Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Riana Sari Ajak Masyarakat Berperan Serta Aktif Ikut Kegiatan Beli dan Bagi

Foto : lampungprov.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Lampung pada Sabtu (25/3) menggelar Festival Pasar Takjil di halaman Gedung Dekranasda, Bandar Lampung. Saat membuka Festival Pasar Takjil, Ketua Dekranasda Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal, mengajak kepada masyarakat di sekitar Bandar Lampung untuk berbagi berkah Ramadan dengan membeli takjil dan menu berbuka di festival ini.

Dalam rangka menyemarakkan Ramadan 1444 Hijriah, Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Lampung menggelar Festival Pasar Takjil di halaman Gedung Dekranasda, Bandar Lampung, Sabtu (25/3).

Festival kuliner yang diisi oleh 38 UMKM ini akan berlangsung dari tanggal 25 Maret sampai dengan 16 April 2023.

Ketua Dekranasda Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal, pada kesempatan membuka Festival Pasar Takjil mengajak kepada masyarakat di sekitar Bandar Lampung untuk berbagi berkah Ramadan dengan membeli takjil dan menu berbuka di festival ini.

Riana Sari berpendapat festival ini menjadi solusi bagi para perempuan karier yang juga sebagai ibu rumah tangga dalam menyiapkan menu berbuka untuk keluarganya.

"Ibu-ibu pekerja kan kalau sampai rumah sudah capek, apalagi yang punya anak kecil juga kerepotan, nah sekarang ada solusinya datang saja ke halaman Dekranasda Provinsi Lampung," ujar dia seraya menyatakan ia menjamin kelezatan dan keterjangkauan harga makanan pada Festival Pasar Takjil tersebut.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top