Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Remaja Diajak Tingkatkan Kompetensi untuk Menangkap Peluang Kerja

Foto : Istimewa

Lewat Forum DigiTalk, Kominfo Ajak Tingkatkan Kompetensi untuk Menangkap Peluang Kerja di Industri 4.0.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Transformasi digital dan industri 4.0 akan membawa dampak yang sangat besar terhadap perekonomian Indonesia. Meskipun revolusi industri 4.0 bisa saja menghilangkan beberapa jenis pekerjaan, namun di sisi lain juga menghadirkan jenis pekerjaan baru. Misalnya, social media specialist, SEO specialist, content creator, web developer, data scientist, dan app developer.

Hal ini disampaikan Direktur Informasi dan Komunikasi Perekonomian Maritim Kemenkominfo, Septriana Tangkary dalam sambutannya membuka Forum DigiTalk dengan tema Menangkap Peluang Kerja di Industri 4.0, yang diselenggarakan virtual dan langsung di Auditorium FTUI, Kampus UI Depok.

"Untuk bisa beradaptasi dengan perubahan yang dibawa oleh revolusi industri 4.0, seorang pekerja harus memiliki kemampuan yang tidak dapat dilakukan oleh mesin dan robot. Yaitu kemampuan problem solving, critical thinking, dan kreativitas," kata Septriana dalam keterangan tertulisnya Kamis (18/11).

Acara yang digagas oleh Direktorat Informasi dan Komunikasi Perekonomian dan Maritim, Direktorat Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informatika tersebut diselenggarakan dalam rangka memberikan edukasi dan pemahaman kepada generasi muda mengenai kemampuan untuk adaptif dan kreatif di era industri 4.0.

Sementara itu, Direktur CEP-CCIT FTUI, Muhammad Suryanegara mengatakan bahwa Generasi Z adalah generasi yang akan menjadi leader yang akan mendominasi Indonesia di 10 atau 20 tahun ke depan, jika generasi ini kompeten dan mumpuni maka Indonesia akan maju dan survive, dan jika sebaliknya maka dipastikan kita hanya akan menjadi obyek kemajuan teknologi tanpa bisa menjadi subjeknya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top