Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Rektor UNY, Sutrisna Wibawa Nge-rap di Acara Wisuda

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Rektor Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) kembali melakukan sesuatu yang tak biasa dilakukan oleh seorang Rektor. Sutrisna Wibawa, memberi kejutan 1574 wisudawan UNY pada Sabtu (28/6) lalu dengan nge-rap bareng rapper Jogja, Juki 'Kill The DJ.' Sontak, acara yang biasanya formal itu menjadi acara layaknya panggung musik.

Sebelumnya, dalam rangka Dies Natalis UNY pada 1 Mei, Sutrisna menggelar konser musik MALIK & D'Essenstials dengan Indeks Kumulatif Mahasiswa (IPK) sebagai tiket. Dan zona penonton pun dibagi berdasar besaran IPK, yakni tiket festival diberikan untuk mahasiswa IPK 2-2.5, tiket biasa untuk IPK 2.5-3, tiket VIP untuk IPK 3-3.5, dan tiket VVIP untuk IPK 3.5-4.

Sutrisna mengatakan, penampilannya dan Juki 'Kill The DJ' merupakan kejutan bagi para wisudawan. UNY menghadirkan Juki, dalam rangka menghargai seniman tersebut sebagai pemilik hak cipta lagu, sekaligus memeriahkan suasana wisuda agar tidak kaku.

Lagu berjudul 'Sedulur' dipilih untuk dinyanyikan pertama, sebagai bentuk ajakan bersatu paska Pemilu. Karena pada masa Pemilu, banyak orang disibukkan dengan dukungannya masing-masing, sehingga mengganggu persatuan.

"Kami gelorakan untuk bersatu tanpa membedakan dukungan politik, warna kulit, agama guyub rukun tepaslira. Crah agawe bubrah rukun agawe santosa. Sedulur pada padha akur, welas asih padha ditandur," katanya, Sabtu (28/6).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top