Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Rektor Universitas Bengkulu Jadi Panelis Debat Cawapres

Foto : antarafoto

Rektor Universitas Bengkulu Dr Retno Agustina Ekaputri

A   A   A   Pengaturan Font

Rektor Universitas Bengkulu Dr Retno Agustina Ekaputri terpilih menjadi salah satu dari 11 panelis debat kedua atau debat calon wakil presiden (Cawapres) perdana yang akan digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, 22 Desember 2023.

BENGKULU - Rektor Universitas Bengkulu Dr Retno Agustina Ekaputri terpilih menjadi salah satu dari 11 panelis debat kedua atau debat calon wakil presiden (Cawapres) perdana yang akan digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, 22 Desember 2023.

"Hal ini merupakan suatu kehormatan bagi kami Universitas Bengkulu, karena telah diberikan kesempatan untuk berkontribusi dalam pesta demokrasi pemilihan Presiden dan Wakil Presiden 2024," kata Rektor Retno lewat keterangan elektronik di Bengkulu, Selasa (19/12).

Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan Rektor Universitas Bengkulu Dr Retno Agustina Ekaputri menjadi salah satu dari 11 panelis debat cawapres Pilpres 2024.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyebutkan kesebelas panelis debat cawapres perdana tersebut terdiri dari para akademisi, birokrat, ekonom dan perwakilan dari organisasi non pemerintah.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top