Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Real Madrid Siapkan Rp16 Triliun untuk Pikat Mbappe

Foto : FRANCK FIFE / AFP

Kylian Mbappe

A   A   A   Pengaturan Font

PARIS - Real Madrid menyiapkan paket transfer senilai satu miliar euro (16 triliun rupiah) untuk memikat Kylian Mbappe bergabung ke Santiago Bernabeu. Pemain berusia 23 tahun itu sangat terkait dengan kepindahan ke Ibu Kota Spanyol di bursa transfer musim panas lalu saat kontrak pertamanya di Paris Saint Germain akan berakhir Juni 2022.

Namun, dia akhirnya menandatangani perpanjangan kontrak berdurasi dua tahun. PSG menahannya di Parc des Princes hingga musim panas 2024, dengan opsi untuk memperpanjang 12 bulan lagi. Mbappe telah membuat awal luar biasa untuk musim 2022-2023. Dia mencetak 19 gol dan lima assist dalam 20 pertandingan untuk PSG di semua kompetisi.

Pemain tim Prancis itu juga tampil luar biasa untuk negaranya di Piala Dunia 2022. Dia mendapatkan penghargaan Sepatu Emas setelah mencetak delapan gol hanya dalam tujuh pertandingan, termasuk hattrick di final meski akhirnya Les Bleus tetap kalah dari Argentina melalui adu penalti.

Sementara Mbappe menambah koleksi gol, spekulasi terus berputar mengenai kariernya. Penyerang itu diduga memutuskan bahwa menandatangani kontrak baru di PSG adalah sebuah "kesalahan". Menurut Gazzetta.it, Presiden Real Madrid, Florentino Perez, masih berminat kuat untuk memboyong Mbappe. Dia siap untuk melakukan segalanya guna merekrut sang penyerang di bursa transfer musim panas mendatang.

Laporan itu menambahkan bahwa Los Blancos siap untuk menyusun paket transfer senilai satu miliar euro untuk kontrak selama empat tahun. Real yakin mereka bisa mencapai kesepakatan dengan PSG terkait biaya transfer di sekitaran 150 juta euro ditambah biaya penandatanganan dan komisi.

Sedangkan gaji sebesar 630 juta euro tidak akan mengkhawatirkan bagi Perez yang siap menjadikan Mbappe sebagai Galactico berikutnya. Real prihatin dengan masalah kebugaran untuk striker berusia 35 tahun, Karim Benzema. Karena itulah, Perez mengincar Mbappe sebagai pewaris ideal pemenang Ballon d'Or 2022 itu.

Legenda Real Madrid, Guti, telah mendesak mantan klubnya untuk mengejar kesepakatan memboyong Mbappe. Dia yakin pemain asal Prancis itu harus bergabung dengan klub sekaliber Real jika ingin mengikuti jejak bintang elite seperti rekan setimnya di PSG, Lionel Messi, dan mantan penyerang Los Blancos, Cristiano Ronaldo.

"Yang terbaik harus berada di Real Madrid. Melihatnya bermain untuk PSG membuat saya marah, dan tidak hanya untuk Real, tetapi juga untuk La Liga," ujar Guti. "La Liga harus selalu memiliki yang terbaik di dunia," sambungnya.

"Jika dia ingin melakukan yang telah dikerjakan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, Mbappe harus bermain untuk Real Madrid karena tidak akan berhasil dengan PSG. Madrid harus mendapatkannya. Hanya dia yang bisa memberikan seperti dilakukan Messi untuk Barcelona atau Ronaldo ke Madrid. Tidak ada orang lain," tandasnya. ben/G-1


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top