Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Real Madrid Dekati Barcelona di Puncak

Foto : JAVIER SORIANO / AFP

Madrid Kalahkan Espanyol I Penyerang Real Madrid, Vinicius Junior merayakan gol dengan Nacho Fernandez (kanan) saat pertandingan Liga Spanyol antara Real Madrid melawan Espanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, Minggu (12/3) dini hari WIB. Madrid bangkit dari ketinggalan untuk menga­lahkan Espanyol 3-1.

A   A   A   Pengaturan Font

Madrid menghadapi pertandingan berat melawan Liverpool di Liga Champions, pekan depan, dan "El Classico".

MADRID - Vinicius Junior mencetak gol lewat upaya individu yang mengesankan saat Real Madrid bangkit dari ketinggalan untuk mengalahkan Espanyol 3-1. Hasil pertandingan yang berlangsung Minggu (12/3) dini hari WIB memangkas keunggulan Barcelona menjadi enam poin di puncak klasemen La Liga.

Di pertandingan lain, Valencia asuhan Ruben Baraja meraih kemenangan 1-0 atas Osasuna untuk keluar dari zona degradasi lewat gol Justin Kluivert di Mestalla. Joselu membawa tim tamu Espanyol unggul lebih awal di Santiago Bernabeu. Tapi, Vinicius bergerak cepat dan melakukan penyelesaian yang mematikan untuk menyamakan kedudukan.

Sundulan Eder Militao menyelesaikan perubahan haluan dan Marco Asensio menyelesaikan kemenangan di menit akhir. Untuk sementara Madrid mendekat ke Barca jelang El Clasico di Camp Nou, 19 Maret mendatang. "Mereka membuat kami sedikit terkecoh dengan gol, tetapi pertandingan itu memberi kami kepercayaan diri untuk menghadapi pekan yang rumit," ujar Nacho, jelang pertandingan Madrid melawan Liverpool di Liga Champions tengah pekan dan Barcelona hari Minggu.

"Ketika ruang terbuka, kami adalah tim yang memiliki pemain sangat cepat di depan dan siap memanfaatkan peluang," sambungnya. Setelah gagal mencetak gol dari permainan terbuka dalam tiga pertandingan terakhir di semua kompetisi, tiga gol Madrid kali ini menjadi pendorong kepercayaan diri.

Dengan Karim Benzema absen karena masalah pergelangan kaki dan kemungkinan siap tampil untuk pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions melawan Liverpool, Carlo Ancelotti memilih Rodrygo di lini depan. Pelatih juga memilih memainkan Eduardo Camavinga dari posisi bek kiri lagi dan kesalahan gelandang Prancis itu membantu tim tamu unggul saat laga baru berlangsung delapan menit.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top