Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Real Betis Bertemu Valencia di Final Copa del Rey

Foto : CRISTINA QUICLER / AFP

Betis Unggul I Penyerang Real Betis asal Spanyol Borja Iglesias melakukan selebrasi setelah mencetak gol pada pertandingan leg kedua semifinal Copa del Rey (Piala Raja) antara Real Betis melawan Rayo Vallecano de Madrid di Stadion Benito Villamarin, Seville, Jumat (4/3) dini hari WIB. Betis memastikan unggul agregat 3-2.

A   A   A   Pengaturan Font

SEVILLA - Real Betis akan menghadapi Valencia di final Copa del Rey setelah gol dramatis Borja Iglesias padamenit ke-91 memastikan hasil imbang 1-1 kontra Rayo Vallecano. Hasil pertandingan yang berlangsung Jumat (4/3) dini hari WIB itu memastikan Betis unggul agregat 3-2.

Setelah kalah pada leg pertama 1-2 di kandang, Rayo mengira mereka telah memaksakan babak perpanjangan waktu. Bebe mengejutkan kiper Betis Benito Villamarin dengan mencetak gol lewat tendangan bebas brilian saat laga 10 menit tersisa.

Namun, Betis bangkit ketika Borja menjaringkan bola pada masa injury time untuk membawa timnya lolos ke final, yang akan dimainkan di kota asal mereka, Sevilla, di La Cartuja pada 23 April mendatang.

"Lolos ke final adalah pencapaian yang luar biasa," kata pelatih Betis, Manuel Pellegrini.

Gol Borja tercipta setelah umpan terobosan luar biasa dari Joaquin yang berusia 40 tahun, yang masuk dari bangku cadangan, 22 tahun setelah membuat penampilan pertamanya untuk Betis di Copa del Rey.

Betis akan menjadi tim yang lebih difavoritkan menang melawan Valencia setelah musim yang luar biasa. Mereka duduk di urutan ketiga klasemen La Liga.

Valencia, sementara itu, berada di urutan kesembilan klasemen. Capaian yang mereka raih musim ini akan ditentukan oleh hasil laga final Copa del Rey, dengan posisi kualifikasi Eropa tampaknya di luar jangkauan.

Valencia mengalahkan Athletic Bilbao 1-0 di semifinal lainnya pada hari Rabu untuk menang agregat 2-1. Ini akan menjadi pertama kalinya kedua klub bertemu di final. Valencia bertujuan untuk mengangkat trofi Copa del Rey kesembilan dan Betis yang ketiga.

Rayo juga bersaing memperebutkan tempat Eropa hanya beberapa pekan lalu. Tapi setelah awal musim yang mengesankan, mereka telah tersingkir. ben/AFP/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top