Rayakan Hari Batik Nasional, 31 Peserta Ramaikan Kontes Pose Batik Indonesia di Hanoi
Foto: Dok KBRI Hanoi?HANOI - Dalam rangka Hari Batik Nasional, 31 peserta asing dan Indonesia mengikuti kontes Pose Batik Indonesia yang diselenggarakan oleh KBRI Hanoi, Vietnam, pada Sabtu (28/10) lalu. Kompetisi ini ditujukan untuk mempromosikan Batik yang diakui oleh UNESCO sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB).
"Kompetisi tersebut diikuti oleh setidaknya 31 peserta WNI di Vietnam dan penduduk lokal Vietnam. Kontes dibuka pada tanggal 4 hingga 20 Oktober 2023 dimana kontestan mengunggah foto menggunakan Batik di media sosial dengan tagar #posebatikIndonesiaHanoi untuk memperlihatkan kreativitas dan cintanya untuk Batik Indonesia," demikian pernyataan KBRI Hanoi seperti dikutip dari laman kemlu.go.id, Senin (30/10).
Pemenang pertama kontes ini yaitu Gabrielle Sinay dan pemenang kedua atas nama Huy Nguyen. Kedua pemenang mendapatkan kesempatan untuk berkunjung ke Indonesia.
- Baca Juga: Spanyol Berduka atas Tewasnya Ratusan Warga
- Baca Juga: Negara Bagian Washington Aktifkan Garda Nasional
Kedua unggahan foto tersebut menangkap perhatian dari Venny Alamsyah dari Batik House Indonesia dan Sri Ratna Handayani Budhie dari Handayani Geulis Batik Bogor selaku juri dari kontes tersebut. I-1
Berita Trending
- 1 Cagub Khofifah Pamerkan Capaian Pemprov Jatim di Era Kepemimpinannya
- 2 Ini Klasemen Liga Inggris: Nottingham Forest Tembus Tiga Besar
- 3 Cawagub Ilham Habibie Yakin dengan Kekuatan Jaringannya di Pilgub Jabar 2024
- 4 Cagub Luluk Soroti Tingginya Pengangguran dari Lulusan SMK di Jatim
- 5 Cagub Risma Janji Beri Subsidi PNBP bagi Nelayan dalam Debat Pilgub Jatim
Berita Terkini
- Wamensos Sebut Instrumen untuk Makan Bergizi Gratis Sudah Kuat
- BGN Sebut Hasil Uji Coba Makan Bergizi Gratis Dievaluasi Secara Berkala
- Ini Klasemen Liga Inggris: Liverpool Naik Puncak, Forest Tembus Tiga Besar
- Tindak Tegas, Polda Sumut Sita 55,95 Kg Sabu-sabu
- Arah Pembangunan Pusat dan Daerah Harus Selaras