Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Raphael Varane Gabung Manchester United

Foto : Istimewa

Raphael Varane

A   A   A   Pengaturan Font

LONDON - Manchester United (MU) telah menyetujui kesepakatan dengan Real Madrid untuk mendatangkan bek tengah asal Prancis Raphael Varane. Demikian diumumkan klub raksasa Liga Inggris itu, Selasa (27/7) waktu setempat.

"Manchester United dengan senang hati mengumumkan bahwa klub telah mencapai kesepakatan dengan Real Madrid untuk transfer bek internasional Prancis dan pemenang Piala Dunia, Raphael Varane, dengan syarat pemeriksaan medis pemain sedang diselesaikan," demikian pernyataan klub.

Namun, Varane tidak diharapkan dapat menjalani tes medis hingga pekan depan karena pembatasan virus korona di Inggris saat ini. Tidak ada biaya transfer yang diungkapkan. Namun, media Inggris melaporkan nilai kesepakatan sebesar 48 juta pound (820 miliar rupiah).

Varane yang berusia 28 tahun, memiliki satu musim tersisa pada kontaknya di Santiago Bernabeu. Dia pindah dari klub Prancis Lens ke Madrid pada 2011 dan sejak itu mencatatkan 360 penampilan pada semua kompetisi untuk Madrid. Dia memenangkan 18 trofi utama, termasuk empat gelar Liga Champions.

Dalam sebuah pernyataan, Madrid mengkonfirmasi bahwa mereka telah menyetujui biaya transfer Varane dengan MU. "Klub kami berterima kasih kepada pemain atas profesionalisme dan perilaku teladannya selama sepuluh musim mewakili kostum kami, selama waktu itu dia telah memenangkan 18 gelar: 4 Liga Champions, 4 Piala Dunia Antarklub, 3 Piala Super Eropa, 3 gelar La Liga, 1 Copa del Rey dan 3 Piala Super Spanyol."

Jika kepindahannya ke Old Trafford selesai, Varane akan bersaing untuk mendapatkan tempat di lini tengah pertahanan MU dengan kapten klub Harry Maguire, Eric Bailly, dan Victor Lindelof.

MU finis kedua di Liga Inggris musim lalu tetapi terpaut 12 poin dari rival lokal Manchester City. ben/AFP/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top