Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Rafael Struick Nilai Kemenangan dari Korsel U-23 sebagai Kinerja Tim

Foto : antarafoto

- Penyerang Tim Nasional Indonesia U-23 Rafael Struick

A   A   A   Pengaturan Font

Dalam pertandingan waktu normal, Struick mencetak dua gol pada menit ke-15 dan masa perpanjangan waktu babak pertama.

Korea Selatan membalas melalui gol bunuh diri Komang Teguh pada menit ke-45 dan Jeong Sang-bin menit ke-84.

Bermain mendominasi sepanjang pertandingan, Garuda Muda gagal menambah gol ke gawang Pasukan Taegouk yang merupakan salah satu tim dengan pertahanan terbaik sepanjang fase grup dengan catatan belum kebobolan selama tiga pertandingan.

Indonesia semakin menggempur pertahanan lawan pada babak perpanjangan waktu, usai Korea Selatan yang bermain dengan menumpuk pemain di lini belakang karena hanya bermain dengan 10 pemain pasca Lee Young-Jun diusir dari lapangan karena melanggar Justin Hubner pada menit ke-70.

Dalam babak adu penalti, Indonesia memastikan langkah untuk semakin dekat menuju Olimpiade Paris 2024 usai sepakan penalti Arhan Pratama gagal dimentahkan penjaga gawang Baek Jong-bum.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top