PWI Siap Jadi Agen Perdamaian
SEOUL - Masyarakat pers Indonesia memiliki kewajiban ikut menjaga perdamaian di tengah berbagai konfik yang sedang terjadi di dunia. Untuk ketegangan yang sedang terjadi di Semenanjung Korea, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) menyatakan siap menjadi agen perdamaian.
"Kewajiban kami ikut menjaga perdamaian dunia adalah amanat kemerdekaan negara kami dan dicantumkan di dalam Pembukaan UUD 1945. Sejak awal kemerdekaan tokoh-tokoh bangsa kami ikut aktif menjaga perdamaian dunia," kata Sekjen PWI Hendry Ch Bangun dalam jamuan makan malam dengan Direktur Hubungan Pers Internasional Kementerian Luar Negeri Republik Korea, Hwang Soonsung, di Seoul, Korea Selatan, Selasa (19/12).
Delegasi PWI berkunjung ke Korea Selatan dalam rangka kerja sama dengan Asosiasi Wartawan Korea (AWK). Delegasi PWI tiba di Seoul pada Kamis (14/2) dan mengunjungi sejumlah kota lain di Korea Selatan, seperti Gangneung, Jonjeu, Wanju, dan Suwon.
Menurut Hendry, yang juga anggota Dewan Pers, PWI memberikan perhatian khusus pada ketegangan yang terjadi di Semenanjung Korea. Sejak lima tahun terakhir, PWI aktif berkomunikasi dengan AWK dan menyelenggarakan kegiatan saling mengunjungi. n mza/N-3
Redaktur : Marcellus Widiarto
Komentar
()Muat lainnya