Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Persiapan Mudik Lebaran - Tol Jakarta–Cikampek Dilakukan “Contra-Flow” pada Waktu Tertentu

Puncak Arus Mudik 31 Mei

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Dalam rapat tersebut, lanjut Moeldoko, antara lain membahas mengenai kesiapan jalan tol, antisipasi kemacetan, persediaan bahan bakar minyak, tempat peristirahatan, hingga keamanan dan keselamatan pemudik. Diharapkan, perjalanan Lebaran tahun ini diharapkan jauh lebih baik dari tahun sebelumnya.

Menurut Moeldoko, pemerintah memperhatikan sejumlah titik rawan kemacetan lalu lintas, seperti di jalan Tol Jakarta-Cikampek dan pintu keluar tol Terbanggi Besar di Tol Lampung-Palembang.

Untuk jalur Jakarta-Cikampek, Dinas Perhubungan dan Ditlantas Polri akan menyiapkan skenario contra-flow pada waktu-waktu tertentu.

Selain itu, petugas juga akan memperhatikan kelancaran lalu lintas di tempat peristirahatan di jalan tol. "Di rest area akan kita tata dengan baik yaitu mengelola mobil-mobil yang keluar-masuk maupun apa yang ada di dalamnya," ujar Moeldoko.

Moeldoko juga menjelaskan sejumlah UMKM dari luar jalan tol akan diberi tempat untuk menjajakan produknya di rest area.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Muhamad Umar Fadloli, Antara

Komentar

Komentar
()

Top