Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Implementasi Pancasila - Sesama Warga Mestinya Saling Memotivasi

Publik Butuh Sosok Teladan

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

"Dengan begitu kami berasumsi bahwa yang namanya orang Pancasilais bukan hanya orang yang mampu menciptakan toleransi, kedamaian, dan kerukunan saja. Seorang Pancasilais juga orang-orang yang berprestasi, tidak hanya di bidang sosial tapi juga di semua bidang," kata Hariyono.

Penelusuran Panjang

Deputi Pengendalian dan Evaluasi BPIP, Rima Agristina menambahkan pemberian apresiasi kepada 74 ikon prestasi Pancasila dalam kategori sains & inovasi, olahraga, seni budaya & bidang kreatif, dan social entrepreneur, ini dilakukan setelah penelusuran yang panjang. Data para nominator didapatkan dari beberapa pihak, Kementerian dan Lembaga serta ditelusuri jejak digitalnya.

"Jadi setelah kami buka database yang kami punya kemudian kami juga lihat dari beberapa media yang ada. Kami bersurat kepada Kementerian/Lembaga (K/L). Bergotong-royong dan ada usulan-usulan dari K/L mencalonkan nominator-nominator, sehingga menambah database yang kami miliki," kata Rima.

Rima mengatakan penerima dari 74 ikon prestasi Pancasila, umur termuda didapatkan atlit catur cilik, Samantha Edithso (11 tahun), sedangkan nominator tertua didapatkan oleh guru besar dan aktivis perempuan, Saparinah Sadli (96 tahun). Menjadi inspirasi tiada batas usia untuk tetap berkarya bahkan menginspirasi generasi-generasi muda Indonesia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Yolanda Permata Putri Syahtanjung

Komentar

Komentar
()

Top