Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

PSSI Puji Wasit Asing

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) berharap ketegasan dan keberanian wasit asing dalam memimpin pertandingan harus menjadi pelajaran bagi perangkat pertandingan Indonesia.

"Sikap dan ketegasan wasit sangat menentukan jalannya pertandingan, seperti kasus pada dua pertandingan yang dipimpin wasit asing. Saya harap kita bisa banyak belajar dari hal ini," ujar Direktur Teknik PSSI Danurwindo, di laman resmi PSSI.

Adapun dua laga pekan ke-18 Liga 1 yang dipimpin wasit asing adalah Persib Bandung melawan PS TNI pada Sabtu (5/8), di mana perangkat pertandingannya berasal dari Australia yaitu wasit tengah Shaun Robert Evans serta asisten wasit George Lakrindis dan Wilson Brown.

Sementara tiga wasit Kyrgyzstan yaitu wasit tengah Shekerbekov Rysbek serta asisten wasit Skopintsev Artem dan Salybaev Eldiiar mendapatkan kesempatan memimpin laga perdananya di pertandingan PSM Makassar kontra Mitra Kutai Kartanegara, Senin (7/8).

Wasit asal Australia Shaun Evans pun memberikan beberapa masukan tentang bagaimana wasit bekerja dalam sebuah laga. "Pertama, di area teknis, tidak ada toleransi bagi siapapun baik itu pelatih atau ofisial untuk masuk ke lapangan kecuali seizin wasit," ujar Shaun.

Kedua, l wasit berhak memberikan kartu merah apabila pemain atau ofisial melakukan protes, mendekati atau bahkan menyentuh wasit dengan maksud untuk mengintimidasi yang pada akhirnya mempengaruhi jalannya pertandingan.

"Ketiga, wasit mesti memiliki daya tahan tubuh yang baik dan fit selama 90 menit hingga tambahan waktu," tutur dia. Ant/S-1

Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top