Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

PSG-Newcastle Laga Krusial

Foto : Paul ELLIS / AFP

berebut bola I Bek Paris Saint-Germain, Marquinhos (Kiri) berebut bola dengan pemain Newcastle United, Anthony Gordon saat pertandingan Liga Champions UEFA antara Newcastle United verus PSG di St James’ Park, Newcastle-upon-Tyne , Inggris, beberapa waktu lalu.

A   A   A   Pengaturan Font

Newcastle belum pernah mencetak gol saat bertandang dalam Liga Champions musim ini. Akankah dia mencetak di Paris?

PARIS - Terlibat dalam pertarungan sengit untuk mencapai babak sistem gugur Liga Champions, Paris Saint-Germain dan Newcastle United bertemu di Parc des Princes Rabu (29/11) dini hari WIB. Untuk berhasil lolos kedua tim harus menghindari kekalahan.

Kedua tim menderita kekalahan dalam laga sebelumnya di Grup F. Hasil itu membuat PSG duduk di urutan kedua klasemen dengan enam poin. Sedangkan Newcastle hanya tertinggal dua poin. Pengulangan kemenangan Newcastle 4-1 atas PSG bulan Oktober lalu akan membawa The Magpies melampaui tuan rumah.

Grup F terdiri dari PSG, Newcastle, AC Milan, dan Borussia Dortmund. Persaingan akan berakhir dengan menegangkan. Persaingan ketat terjadi untuk menentukan lolos ke babak 16 besar.

Keempat tim hanya terpaut tiga poin menjelang pertandingan kedua terakhir, sehingga masing-masing masih menentukan nasibnya sendiri. Karena itulah Paris Saint-Germain paham bahwa dua kemenangan dari dua pertandingan akan membuat lolos.

Situasi seperti ini bisa saja menguntungkan, namun juara Liga Prancis itu kalah 2-1 dari Milan awal bulan ini. Gol Olivier Giroud dan Rafael Leao membalikkan keadaan usai, gol pembuka Milan Skriniar di San Siro.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top