Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

PSG Kalahkan Lille, Messi dan Mbappe Cetak Gol

Foto : DENIS CHARLET / AFP

PSG Meraih Kemenangan I Striker PSG, Lionel Messi (kanan) diberi ucapan selamat oleh Kylian Mbappe setelah mencetak gol saat pertandingan L1 Prancis antara Lille dan PSG di Stadion Pierre-Mauroy, Villeneuve -d’Ascq, Lille, Senin (7/2) dini hari WIB. PSG meraih kemenangan 5-1 atas Lile.

A   A   A   Pengaturan Font

PARIS - Lionel Messi dan Kylian Mbappe sama-sama mencetak gol saat Paris Saint-Germain (PSG) memperbesar keunggulan mereka di puncak klasemen Ligue 1 menjadi 13 poin. PSG meraih kemenangan 5-1 atas juara bertahan Lille, Senin (7/2) dini hari WIB.

Tim asuhan Mauricio Pochettino mendapatkan bantuan dari penampilan buruk kiper Lille, Ivo Grbic pada pertandingan yang berlangsung di Stade Pierre-Mauroy.

Gelandang asal Portugal Danilo Pereira mencetak dua gol, sementara Presnel Kimpembe juga menjaringkan bola.

Semua mata di Ibu Kota Prancis itu tertuju pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions PSG melawan Real Madrid yang berlangsung pada 15 Februari. Mbappe, yang telah lama dikaitkan dengan Real, mengatakan bahwa pertandingan itu menjadi alasan dia belum mengambil keputusan tentang masa depannya. Mbappe telah bebas menandatangani perjanjian prakontrak dengan klub lain sejak awal bulan lalu.

"Bermain melawan Real Madrid mengubah banyak hal," ujar pemain pemenang Piala Dunia itu kepada Amazon Prime.

"Bahkan jika saya bebas melakukan apa yang saya inginkan, saya tidak akan berbicara dengan lawan. Saya fokus untuk menang melawan Real Madrid dan kita akan lihat apa yang terjadi setelahnya," sambungnya.

Pertandingan kali ini merupakan respons sempurna bagi PSG setelah tersingkir dari Piala Prancis melalui adu penalti di tangan Nice pada pertengahan pekan.

Lille mendekam di tempat ke-11 setelah kekalahan ketujuh dalam upaya mereka mempertahankan gelar. Tuan rumah perlu mendapatkan sesuatu dari permainan untuk pindah ke bagian atas klasemen, tapi mereka membuat awal yang buruk. ben/AFP/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top