Progres Pembangunan IKN Capai 38,1 Persen
"Secara nasional, jumlah perjalanan pariwisata domestik semester pertama 2023 mencapai 433,57 juta orang, meningkat 12,6 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2022," kata Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata Dispar Provinsi Kaltim, Restiawan Baihaqi.
Sedangkan di Kaltim mengalami peningkatan cukup tinggi hingga mencapai 73,7 persen. Provinsi ini dengan cepat menjadi tujuan favorit wisatawan lokal akibat kaya keanekaragaman satwa liar dan hutan hujan lebat.
Provinsi Kaltim, katanya, menawarkan peluang unik untuk ekowisata dan melihat satwa liar yang menarik bagi pencinta alam dan penggemar satwa liar, termasuk wisata budaya karena hampir tiap kabupaten/kota di Kaltim memiliki kekayaan budaya masing-masing dan dengan keunikan tersendiri.
Di samping itu, lanjutnya, magnet IKN juga menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan domestik maupun wisatawan mancanegara karena selain mereka melakukan perjalanan bisnis terkait IKN juga sekaligus melakukan perjalanan wisata ke sejumlah objek wisata.
Tingginya peningkatan perjalanan wisata ke Kaltim juga karena pihaknya aktif melakukan promosi ke luar daerah baik Bali, Jakarta, sejumlah daerah di Jawa, dan lainnya.
Halaman Selanjutnya....
Redaktur : Marcellus Widiarto
Komentar
()Muat lainnya