Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Stok Pangan I Produksi Beras Juni sampai September 2024 Diproyeksikan Terus Meningkat

Produksi Naik, Bulog Harus Optimal Serap Gabah Petani

Foto : Sumber: Bulog – Litbang KJ/and/ones
A   A   A   Pengaturan Font

Berdasarkan data BPS, pada Juli 2024, rata-rata harga Gabah Kering Panen (GKP) kadar air 19,95 persen di tingkat petani berada di level 6.497 rupiah per kilogram (kg). Hal itu jauh lebih baik dibandingkan rata-rata harga GKP pada April 2024 yang sempat menyentuh 5.686 rupiah per kg.

"Secara nasional, total penyerapan produksi dalam negeri oleh Bulog sendiri per 3 Agustus telah mencapai 777 ribu ton," ungkap Arief.

Peneliti Mubyarto Institute, Awan Santosa, yang diminta pendapatnya, mengatakan semestinya dengan data tersebut, tidak ada alasan lagi bagi pemerintah untuk merencanakan impor beras tahun 2024.

Awan merujuk pada potensi impor beras sebesar 5,17 juta ton yang sempat ramai dibicarakan atau lebih tinggi dari tahun 2023 yang di angka 3,06 juta ton.

"Dengan data ini, mestinya ke depan tidak perlu impor beras lagi. Asal pemerintah konsisten dalam mendorong peningkatan produksi dalam negeri," tegas Awan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini, Eko S

Komentar

Komentar
()

Top