Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Presiden Minta Indonesia Nomor Satu di SEA Games

Foto : raiky/kemenpora.go.id

Upacara Pelepasan Kontingen SEA Games 2023 I Presiden Joko Widodo bersama Menteri Pemuda dan Olahraga berbincang saat upacara pelepasan kontingen Indonesia pada SEA Games XXXII Kamboja di halaman depan Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (2/5). Kepala Negara memberikan target kepada kontingen Indonesia pada ajang SEA Games 2023 Kamboja untuk para atlet bisa meraih medali emas lebih banyak dan peringkat lebih baik dari sebelumnya.

A   A   A   Pengaturan Font

Perolehan medali emas harus lebih dari 69 agar dapat menaikkan peringkat ke posisi terbaik atau setidaknya nomor dua.

JAKARTA - Presiden Joko Widodo menargetkan atlet-atlet Sea Games harus mampu menjadi nomor satu atau setidaknya nomor dua. Harapan Presiden ini disampaikan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, Selasa (2/5).

Menurut Dito, itu berarti Indonesia harus meraih setidaknya 69 medali emas. Presiden mengatakan ini saat melepas atlet-atlet yang akan bertanding ke Sea Games 2023 Kamboja. Harapan Presiden Jokowi itu lebih tinggi dari target yang disampaikan sebelumnya oleh Menpora, 60 emas, dari peringkat tiga besar. "Saya minta emasnya di atas 69, peringkatnya juga di atas 3. Pilihannya cuma dua, peringkat satu atau peringkat dua," tandas Presiden.

"Target kita 60 medali itu berperingkat tiga besar. Namun, target Presiden tetap kita jadikan acuan untuk atlet-atlet," kata Dito di lingkungan Istana Kepresidenan, usai upacara pelepasan atlet SEA Games 2023. Dito mengatakan seluruh cabang olahraga yang diikuti Indonesia di SEA Games berpotensi mendulang emas.

Menurut dia, memang ada beberapa cabang olahraga yang berpotensi meraih medali, namun tidak diikuti Indonesia seperti catur, panahan, dan kano. Menurut Dito, Indonesia mengganti kontingen untuk cabang tersebut dengan cabang beregu agar peluang penambahan medali emas semakin besar. Dito optimistis karena kesiapan cabang olahraga beregu sudah maksimal. Dia memberi contoh, sepak bola, kriket, dan hoki sudah menang.

Ketua Komite Olahraga Indonesia (KOI), Raja Sapta Oktohari, mengatakan kemenangan tim kriket dan hoki SEA Games 2023 memberi semangat atlet-atlet lainnya, terutama untuk kontingen yang baru saja berangkat. Raja optimistis Indonesia akan mencapai target meraih lebih dari 69 medali emas dengan peringkat 1 atau 2 di SEA Games 2023. Ini sesuai dengan permintaan Presiden.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka, Antara

Komentar

Komentar
()

Top