Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Presiden Jokowi Doakan Jajaran Adhyaksa Sehat Saat Vaksin Massal

Foto : Istimewa

Presiden Jokowi didampingi Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, Ketua Komite Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional Airlangga Hartarto meninjau vaksinasi massal bagi pejabat publik dan menyapa pejabat struktural Kejati Jateng, di Kota Semarang, Rabu (10/3).

A   A   A   Pengaturan Font

SEMARANG - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyapa dan mendoakan jajaran Adhyaksa di Jawa Tengah selalu diberikan kesehatan. Dialog singkat tersebut dikatakan Jokowi, kepada jajaran pejabat Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jateng saat meninjau kegiatan vaksinasi massal Covid-19 di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Kompleks Kantor Gubernuran Kota Semarang, Jawa Tengah, Rabu (10/3).

Wakil Kepala Kejaksaan (Wakajati) Jateng, Bambang Hariyanto mengatakan kegiatan vaksinasi ini berlangsung bertepatan dengan kunjungan kerja Presiden Jokowi.

"Benar beliau sempat menyapa kami dan mendoakan semoga warga adhyaksa selalu sehat. Sambil meninjau Bapak Presiden mendoakan jajaran dan bertanya apakah sakit setelah di vaksinasi," ujar Bambang, di Semarang, Kamis (11/3).

Menurut Bambang dalam siaran persnya, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 kali ini adalah untuk yang kedua kali setelah tahap pertama dilakukan pada 24 Febuari lalu.

Sedang untuk jumlah pegawai pada tahap pertama dan kedua yang mendapat vaksinasi sebanyak 180 orang dari 271 pegawai Kejati Jateng sehingga masih ada 91 pegawai yang belum mendapatkan vaksinasi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top