Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Etika Komunikasi

Prajurit TNI dan Keluarga Harus Bijak Bermedsos

Foto : ANTARA/Fiqih Arfani

Pembekalan -- Istri Kepala Staf TNI Angkatan Udara (Kasau) yang juga Ketu) PIA Ardhya Garini, Inong Fadjar Prasetyo memberikan pembekalan kepada para pejabat utama TNI AU beserta istri dan komandan satuan di jajaran TNI AU beserta istri,

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pada hari Selasa kemarin, TNI Angkatan Udara menggelar acara apel Dansat yang dihadiri para komandan satuan dan para istrinya. Dalam acara itu, ada sesi pengarahan dari istri Kepala Staf TNI Angkatan Udara (Kasau) yang juga Ketua Umum (Ketum) PIA Ardhya Garini Ny. Inong Fadjar Prasetyo.

Dalam arahannya, Inong Fadjar Prasetyo, meminta para istri Komandan Satuan lebih bijak dalam menggunakan media sosial (medsos). Karena itu, etika bermedia sosial di lingkungan prajurit dan keluarga perlu terus ditingkatkan.

"Etika kita dalam bermedia sosial perlu terus ditingkatkan. Sebagai leader kita harus selalu mengingatkan dan memberi contoh bagaimana bermedia sosial yang baik,"kata Inong Fadjar Prasetyo.

Dalam kesempatan itu juga, Inong Fadjar Prasetyo yang juga Ketum PIA Ardhya Garini mensosialisasikan 8 gerakan PIA Ardhya Garini. Ada 8 gerakan PIA Ardhya Garini tersebut meliputi, gerakan kasih sayang, ketahanan pangan, ketahanan keluarga, pelestarian Budaya, cinta Tanah Air, PIA goes to school, PIA sehat dan kesejahteraan anggota.

"Saya minta kepada para komandan Satuan beserta istri untuk menerapkan delapan gerakan tersebut. Saya juga berharap gerakan dapat dirasakan manfaatnya oleh seluruh keluarga besar TNI AU," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : andes
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top