Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Porto Optimistis Singkirkan Roma

Foto : AFP/ ALBERTO PIZZOLI
A   A   A   Pengaturan Font

Tim asuhan Conceicao memenangkan keseluruhan tiga pertandingan kandang di babak penyisihan grup musim ini. Porto secara mengesankan mengumpulkan 16 poin dari kemungkinan 18 untuk finis di puncak Grup D. Namun Porto memiliki catatan buruk, hanya melaju empat kali dari 20 pertandingan kompetisi UEFA setelah kalah pada laga tandang di leg pertama. Porto menatap laga leg kedua dengan kekalahan 1-2 dari Benfica pada hari Sabtu.

Di sisi lain, Roma yang merupakan semifinalis tahun lalu telah memenangkan tiga dan kalah tiga kalli dari enam penampilan mereka di babak 16 besar. Roma mengalahkan Shakhtar Donetsk pada tahap yang sama musim 2017-2018 sebelum secara mengejutkan mencapai babak empat besar musim lalu.

Roma telah melaju dalam 26 dari 30 pertandingan kompetisi UEFA setelah mereka memenangkan pada laga kandang di leg pertama. Tim asuhan Eusebio Di Francesco menatap laga leg kedua dengan kekalahan 0-3 dari Lazio pada derby Roma akhir pekan lalu.

Kekalahan dari Lazio menjadi bekal yang kurang menguntungkan bagi pasukan berlambang serigala itu. Namun Di Francesco yakin para pemainnya akan bereaksi positif di Dragao. "Kekalahan di derby kurang meuntungkan bagi mentalitas kami, tapi kami akan bereaksi positif dan menjadikannya sebagai pemicu semangat," tandasnya. ben/AFP/S-1

Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top