Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Populasi Anak di Jepang Terendah

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

TOKYO - Populasi anak di Jepang tahun ini merupakan yang terendah dalam tren penurunan selama 37 tahun berturut-turut. Indikator ini menunjukkan bahwa pemerintah Jepang telah gagal untuk meningkatkan populasi generasi muda produktif dibandingkan dengan kian meningkatnya populasi manula.

"Terhitung 1 April 2018, tercatat ada 15.53 juta anak dibawah usia 14 tahun di Jepang. Jumlah ini mengalami penurunan sebanyak 170 ribu pada tahun sebelumnya," demikian data yang dirilis Kementerian Dalam Negeri dan Komunikasi Jepang.

Dalam data tersebut juga disebutkan bahwa pertambahan populasi anak terbesar terdapat di Tokyo. Dari total populasi 126 juta di Tokyo, populasi anaknya berjumlah hanya 12,3 persen saja. Berdasarkan prediksi kementerian Kesehatan Jepang, pada 2060 populasi di Jepang akan mengalami penurunan drastis hingga berjumlah 86,74 juta dari total populasi saat ini yang berjumlah126,26 juta orang.

Menyikapi laporan data itu, Japan Times menulis bahwa pemerintah Jepang akan meningkatkan angka fertilitas dimana setiap keluarga yang siap memiliki anak lebih dari 2, akan diberi tunjangan tunai dan sejumlah insentif lainnya hingga 2025.

CNN/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top