Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Persaingan Dagang

Politisi Garis Keras AS Desak Biden Batasi Jual Cip ke Tiongkok

Foto : DOUG MILLS/GETTY IMAGES/AFP

PEGANG CIP I Presiden AS, Joe Biden memegang semikonduktor saat memberikan sambutan sebelum menandatangani Perintah Eksekutif tentang pembatasan penjualan cip ke Tiongkok, di Gedung Putih, Washington DC.

A   A   A   Pengaturan Font

WASHINGTON DC - Sejumlah tokoh garis keras anti Tiongkok di Kongres Amerika Serikat (AS), mendesak Presiden Joe Biden untuk membatasi penjualan alat pembuat cip ke perusahaan Tiongkok, seperti tindakan yang diambil terhadap pembuat peralatan telekomunikasi Huawei.

Dalam sebuah surat kepada Menteri Perdagangan AS, Gina Raimondo, Senator Michael McCaul dan Tom Cotton mengatakan aturan yang mewajibkan izin AS untuk menjual semikonduktor yang dibuat di luar negeri dengan teknologi AS kepada Huawei harus diterapkan ke semua perusahaan Tiongkok yang merancang cip yang lebih canggih pada 14-nanometer atau di bawahnya.

Surat tertanggal 13 April yang dipublikasikan pada Kamis (15/4) itu, meminta diperlukannya izin untuk penjualan perangkat lunak electronic design automation (EDA), antara lain pembatasan penjualan terkait cip ke perusahaan Tiongkok.

"Tindakan tersebut akan memastikan perusahaan AS serta perusahaan dari negara mitra dan sekutu tidak diizinkan untuk menjual tali yang akan mereka gunakan untuk menggantung kita semua kepada komunis," kata surat itu.

Seorang perwakilan dari Departemen Perdagangan mengakui telah menerima surat tersebut, mencatat bahwa minggu lalu tujuh entitas superkomputer Tiongkok dimasukkan dalam daftar hitam perdagangan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Khairil Huda
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top