Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pergantian Kekuasaan - Lim Guan Eng Ditunjuk Jadi Menteri Keuangan

Polisi Kepung Rumah Mantan PM Najib Razak

Foto : AFP/ROSLAN RAHMAN

Dijaga Polisi - Polisi Malaysia berjaga-jaga di pintu masuk area rumah mantan Perdana Menteri Najib Razak di Jalan Langgak Duta, Taman Duta, Kuala Lumpur, Malaysia, Minggu (13/5).

A   A   A   Pengaturan Font

"Polisi telah berada di lokasi untuk melakukan penyelidikan menyeluruh dengan meninjau rekaman CCTV, bukan melakukan penggerebekan," kata Kepala polisi Kuala Lumpur, Mazlan Lazim.

Tetapi media setempat melaporkan, yang dilakukan kepolisian bukan hanya meninjau rekaman CCTV, melainkan juga menggeledah dan mengambil sejumlah dokumen penting di apartemen itu.

Polisi khawatir, dokumen-dokumen itu dibawa keluar dari negara itu. Sementara itu, Mahathir menunjuk Lim Guan Eng sebagai menteri keuangan. Lim menjadi etnis Tiongkok pertama dalam 44 tahun terakhir yang mengemban jabatan itu.

Namun, ketika ditanya mengenai perasaannya menjadi menteri keuangan pertama Malaysia dari etnis Tiongkok sejak era Tan Siew Sin, dia memberikan jawaban mengejutkan. "Saya minta maaf, saya tidak mengganggap diri saya sebagai orang Tiongkok. Saya orang Malaysia," imbuhnya.

Selain itu, Mahathir juga menunjuk ketua Partai Amanah Negara, Mohamad Sabu, sebagai menteri pertahanan. Sementara itu, menteri dalam negeri dipercayakan kepada Tan Sri Muhyiddin Yassin, ketua Partai Pribumi Bersatu.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Khairil Huda
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top