Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pochettino Tetap Optimistis di Tengah Keterbatasan

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Di bawah kendali pelatih Mauricio Pochettino, Tottenham Hotspur sukses menyodok persaingan empat besar. Bahkan dalam dua musim terakhir pelatih asal Argentina itu menempatkan Tottenham sebagai pesaing kuat dalam perebutan gelar Liga Inggris.

Dua musim lalu, Tottenham bersaing dengan Leicester City meski akhirnya berakhir di posisi tiga klasemen Liga Inggris. Musim lalu pasukan berjuluk "The Lily Whites" itu juga bersaing ketat dengan Chelsea dan berada di posisi runner up klasemen akhir.

Tottenham juga menempatkan penyerangnya, Harry Kane sebagai top skor Liga Inggris. Meski demikian, dibanding nama-nama besar seperti Manchester United, Manchester City, Chelsea, Liverpool dan Arsenal, klub asal kota London tersebut masih kalah pamor.

Hal itu disadari betul oleh Pochettino. Bahkan dia mengatakan, timnya tidak bisa bersaing dengan para raksasa sekelas United dan City terutama di persaingan pasar transfer. Sejauh ini, Tottenham baru membelanjakan 50 juta poundsterling untuk mendatangkan Kyle Walker.

Pochettino juga beralasan, sangat sulit menemukan pemain bagus yang bisa bersaing dengan Kane dan Dele Alli yang tampil menawan musim lalu.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top