Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

PLN Operasikan Gardu Induk Terbesar di Timur Indonesia

Foto : ANTARA/HO-PLN

Gardu Induk Tegangan Ekstra Tinggi atau GITET Wotu yang berlokasi di Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan.

A   A   A   Pengaturan Font

Kebutuhan listrik di Sulawesi diprediksi akan meningkat seiring pertumbuhan industri di wilayah tersebut, khususnya untuk industri smelter.

Kebutuhan listrik untuk fasilitas pengolahan dan pemurnian mineral atau smelter di Sulawesi diproyeksikan lebih dari 6.000 MVA.

Sebelumnya, PLN juga telah menandatangani perjanjian jual beli tenaga listrik sebesar 738 MVA dengan beberapa perusahaan, seperti Arafura Surya Alam di Sulawesi Utara, PT Banyan Tumbuh Lestari di Gorontalo, PT Huadi Nickel Alloy Indonesia, PT Ceria Nugraha Indotama, PT Bintang Smelter Indonesia dan PT Macika Mineral Industri di Sulawesi Tenggara.

PLN mengedepankan penggunaan komponen dalam negeri dalam setiap proyek pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan.

GITET Wotu memiliki Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) mencapai sebesar 44 persen. Angka tersebut lebih besar dari persentase yang ditetapkan oleh Peraturan Menteri Perindustrian RI Nomor 54 Tahun 2021.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top