Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pilihan Terbaik "Game" FPS Android 2017

Foto : ISTIMEWA

» Game Modern Commando Frontline dapat diunduh secara gratis di Google Playstore. Game ini merupakan permainan FPS terbaik 2016 dan priode 2017 mengalamai perbaikan dari sisi grafis dan fitur senjata.

A   A   A   Pengaturan Font

Seorang gamer sejati seperti Anda pasti tahu gameFPS? Game dengan genreFirst Person Shooter(FPS) atau tembak-menembak orang-pertama ini menjadi favorit para gamer dari seluruh dunia.

Game-game terkenal sepertiCounter Strike,Call of Duty, atau Point Blankmengusung genre ini. Tapi tidak hanya di PC, saat ini banyak game Android kerendengan genre FPS.

DiGoogle Play Store, terdapat banyak pilihan game terbaik dari berbagai genre, termasuk FPS. Berikut beberapa diantaranya.

1. Sniper Fury

Sniper Fury adalah salah satu game FPS yang dibuat gameloft. Dalam game ini, Anda berperan menjadi tentara yang bertugas menghabisi lawan.

2. Bullet Force

Game FPS ini dibuat Lucas Wilde. Dalam game ini, Anda bisa menggunakan lebih dari 20 senjata berbeda dengan 30skin. Uniknya, game Bullet Force bisa dimainkan secara online maupun offline.

3. Point Blank Mobile

Sukses dengan versi PC-nya, Zepetto kembali mengeluarkan versi mobile dari game Point Blank. BernamaPoint Blank Mobile, game ini menawarkangameplayyang mirip seperti versi desktop-nya.

Anda bisa bertarung secarareal-timedengan orang lain lewat permainan PVP (1vs1, 2vs2, 4vs4), Campaign dan Survival/Challenge.

4. Sniper 3D Assassin Gun Shooter

Game buatanFun Games For Free ini menampilkan grafis terbaik dengangameplayyang cocok untuk Anda yang berjiwa penembak jitu.

5. Modern Strike Online

Di sini Anda berperan sebagai pembasmi teroris. Salah satu game FPS Online terbaik ini menawarkan grafis yang cukup bagus. Terdapat 6 mode permainan dengan 100 map berbeda. Selain itu ada 30 tipe senjata yang bisa digunakan.

6.Modern Combat 5: Blackout

Game FPS Android besutanGameloftini menawarkan grafis yang keren, sertagameplayyang seru dan menegangkan. Nggak heran kalau game FPS Android yang satu ini begitu digemari. BahkanModern Combat 5: Blackoutmerupakan game kelima dari seri gameModern Combatkeluaran Gameloft.

7.UNKILLED

Dalam gameUNKILLED, Anda akan menjadiZombie Hunterterbaik dan terkuat. Game FPS Android ini menghadirkan musuh-musuh zombie yang lebih banyak, lebih besar, dan lebih menyeramkan. Selain itu, terdapat pula sistem penembakanautofireyang bikin Anda lebih fokus pada misi.

8.Dead Effect

Tantang nyali Anda menghadapi zombie-zombie haus darah yang siap menikam di gameDead Effect. Game FPS Android dengan kualitas grafis yang keren dan banyaknya pilihan senjata ini, wajib Anda download dan coba sendiri di HP Android Anda.

9.Wild Hunter 3D

Dalam game FPS Android ini, Anda harus memburu binatang liar di hutan belantara dan padang pasir luas. Anda harus dapat membidik dengan tenang namun cekatan. Dalam game ini, Anda bisa bertemu hewan terbesar dan paling berbahaya di dunia.

10.Crisis Action

Crisis Actionmenawarkan grafik khas dengan gaya anime yang halus dan keren. Pilihan senjatanya pun banyak dan pasti tidak bikin bosan. Mulai dari pistol,rifFle,sniper, bahkangattling gunpun tersedia di game FPS Android ini. Game besutanHero Gamesini bisa jadi pilihan tepat buat pencinta FPS.

11.Modern Commando Frontline

Modern Commando Frontlineadalah game FPS Android terbaik 2016 yang dikemas dalam permainan perang. Hadapi musuh dengan senjataAk-47,sniper,senapan,mini-gun,bazooka, dan lain-lain.

12.Blitz Brigade - Online FPS fun

SelainModern Combat,Gameloftmemiliki game FPS Android yang tidak kalah seru dan menyenangkan.Blitz Brigade - Online FPS funmenawarkangameplayyang lebih berwarna. Anda bisa memilih 12 karakter unik dan lebih dari 100 senjata bisa dipakai.

13.Neon Shadow

Kalau melihat grafisnya, mungkin sejenak Anda tidak terpukau. KarenaNeon Shadowmenawarkan grafis yang klasik, tapi keren. Namun, kalau sudah memainkannya, Anda akan sadar bahwa game ini serba cepat dan memilikigameplayyang seru.

14.Kill Shot Bravo

Kill Shot Bravomerupakan game besutanHothead Gamesyang menawarkan aksi-aksi memukau. Dengan grafis yang halus, serta efek visual tembakan dan ledakan yang keren, game ini wajib untuk Anda coba.

15.Zombie Frontier 3

Selain Modern Combat, seri game FPS Android ini juga tidak kalah seru karena sudah mencapai seri ketiga. Zombie Frontier 3menawarkan grafis yang halus, sertagameplayyang lebih menyeramkan dan menegangkan. Anda harus melawan pasukan zombie yang haus darah.

16. Hellgate: London FPS

Hellgate: London FPSadalah game FPS buatanHandbitSoft Inc. Di dalam game ini, Anda diharuskan membunuh berbagai iblis yang ada di depan Anda.

17. Final Shot

Netmarble Gamessepertinya tidak mau ketinggalan membuat sebuah game FPS terbaik di Android. Bernama Final Shot, game ini memiliki grafis terbaik dangameplayyang cukup mengasyikkan. Selain itu, game ini juga bisa dimainkan bersama teman-teman Anda secara online.

18. Dead Earth: Sci-fi FPS Shooter

Dead Earth: Sci-fi FPS Shooteradalah sebuah game FPS Android buatanThunderBull Entertainment. Game ini menceritakan seorang manusia yang memberontak melawan robot yang ingin menguasai bumi. Pemain diharuskan untuk membasmi semua robot menggunakan beragam senjata yang sudah disediakan.

19. N.O.V.A. 3: Freedom Edition

Gamelofttak henti-hentinya membuat sebuah game FPS dengan grafis keren dangameplayyang disukai. Game FPS Android besutan Gameloft kali ini adalahN.O.V.A 3: Freedom Edition. Meski sudah lama diluncurkan, game ini tetap menjadi primadona para maniak game FPS di Android. Game ini bercerita tentang kembalinya manusia ke bumi setelah beberapa tahun terasing di planet lain.

20. Bullet Party CS 2: GO STRIKE

Untuk Anda pencinta game Counter Strike pada PC, Anda pasti akan menyukai game buatanBunbo Gamesini. BernamaBullet Party CS 2: GO STRIKEgame ini menawarkangameplaydanmapala Counter Strike. Beragam senjata unik juga bisa Anda gunakan saat bertarung di sini. Anda bisa bertarung dengan BOT ataupun dengan pemain lain secara online. pur/R-1

Komentar

Komentar
()

Top