Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

PII Berikan Jaminan Proyek Jalan Tol Akses Patimban

Foto : Istimewa.

PT Penjaminan dan Infrastruktur Indonesia (Persero) kembali memberikan jaminan pada pembangunan Jalan Tol Akses Patimban, Jawa Barat.

A   A   A   Pengaturan Font

Sutopo juga menjelaskan Jalan Tol Akses Patimban yang akan meningkatkan konektivitas Pelabuhan Patimban sebagai salah satu pelabuhan terbesar di Indonesia ini ditargetkan dapat mulai beroperasi pada September 2024.

Jalan Tol Akses Patimban akan meningkatkan konektivitas jaringan jalan, baik jalan tol maupun jalan nasional serta perkembangan Kawasan Industri, Pusat Jasa hingga Perdagangan di Provinsi Jawa Barat.

Seperti diketahui, proyek di bawah pengawasan PT Jasamarga Akses Patimban merupakan Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) yang dibentuk oleh Konsorsium BUMN- Swasta-BUMD pemenang lelang pembangunan Jalan Tol Akses Patimban, yang terdiri dari Jasa Marga selaku pemegang saham mayoritas sebesar 55%, PT NRC sebesar 22%, ADHI sebesar 6%, WIKA sebesar 6%, PT PP sebesar 6% dan PT Subang Sejahtera sebesar 5%.

Direktur Utama BUJT Konsorsium PT Jasamarga Akses Patimban (JAP), Victor Nazarenko Mahandre mengatakan menjelaskan, Jalan Tol Akses Patimban memiliki total panjang 37,05 Km, dengan nilai investasi sebesar Rp 5,02 triliun dan masa konsesi selama 50 tahun.

"Jalan Tol Akses Patimban ini akan menjadi jalan tol yang menghubungkan akses antara Kawasan Industri di Jawa Barat dengan Pelabuhan Patimban, selain itu juga akan menjadi jalur alternatif masyarakat di Kabupaten Indramayu, Kabupaten Subang, Kabupaten Purwakarta, dan Kabupaten Karawang," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top