Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pieter Huistra Sebut Kerja Keras Bawa Borneo Hancurkan Bali United

Foto : ANTARA/ Fakhri Hermansyah

Berebut Bola I Pesepak bola Borneo Samarinda Matheus Pato (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Bhayangkara Ruben Sanadi pada lanjutan Liga 1 di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, beberapa waktu lalu.

A   A   A   Pengaturan Font

Menurut pelatih asal Belanda itu, Borneo FC dapat menemukan permainan yang mereka inginkan dengan cepat sehingga membuat Bali United menjadi kesulitan mengembangkan permainan.

"Saya senang dengan pertandingan ini. Tim saya menemukan permainannya di 10 menit pertama dan Bali United terlihat kesulitan," ujar Huistra.

"Kami berhasil mencetak gol-gol yang bagus dan Pato mencetak tiga gol. Jadi, ini juga bagus bagi posisinya di list top skorer," katanya

Berkat kemenangan ini Borneo FC menduduki peringkat ke-4 Liga 1 Indonesia dengan torehan 54 poin dari 32 laga, terpaut tiga poin dari Persija Jakarta yang menempati posisi ketiga.

Selanjutnya Borneo FC akan menjamu Rans Nusantara FC pada pekan ke-33 Liga 1 Indonesia di Stadon Segiri, Samarinda, Minggu (9/4) mendatang. Ant


Redaktur : -
Penulis : Antara, Opik

Komentar

Komentar
()

Top