Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Piala Liga Akan Jadi Pemantik Kesuksesan

Foto : Adrian DENNIS / Paul ELLIS / AFP

Kai Havertz/Mohamed Salah

A   A   A   Pengaturan Font

LONDON - Chelsea dan Liverpool bakal berhadapan di Wembley pada laga final Piala Liga Inggris, Minggu (27/2). Bentrok antara kedua tim itu akan menghadirkan juara baru dalam lima musim terakhir.

Manchester United pada 2017 adalah tim terakhir selain Manchester City yang mengangkat trofi sejak lima tahun silam. City yang diasuh Pep Guardiola gagal melanjutkan dominasi mereka di Piala Liga setelah disingkirkan West Ham pada putaran keempat.

Chelsea akan berupaya menambahkan lebih banyak trofi untuk koleksi mereka setelah memenangkan Piala Dunia Antar Klub di Dubai awal bulan ini. Di sisi lain, pelatih Liverpool Jurgen Klopp ingin memenangkan turnamen untuk pertama kalinya.

The Reds mencapai final di bawah pelatih asal Jerman itu pada tahun 2016, tetapi dikalahkan melalui adu penalti oleh City.

Sementara Liverpool masih berada dalam perburuan gelar Liga Inggris, fokus Chelsea mungkin semakin beralih ke kompetisi domestik non-liga. Hal itu menjadi realistis bagi The Blues saat mereka ingin menambah trofi yang sudah dimenangkan di bawah asuhan Thomas Tuchel.

Mateo Kovacic dan Hakim Ziyech ditarik saat melawan Lille karena cedera. Kondisi itu membuat keduanya diragukan tampil membela Chelsea di final besok. Mason Mount adalah pemain pengganti yang tidak digunakan dalam pertandingan itu. Dia akan berharap untuk membuktikan kebugarannya tepat waktu demi tampil maksimal melawan Liverpool.

Tuchel berharap Callum Hudson-Odoi kembali bermain. Namun, dia tidak berlatih menjelang pertandingan kontra Lille. Sementara Reece James dan Ben Chilwell masih terus absen.

Untuk Liverpool, Diogo Jota (pergelangan kaki) dan Roberto Firmino (otot) sama-sama berpacu agar fit untuk laga final nantii. Mereka cedera saat melawan Inter Milan di leg pertama babak 16 besar Liga Champions.

"Final, kita lihat saja nanti," ujar Klopp menjelang pertandingan melawan Leeds ketika ditanya tentang kondisi kebugaran pasangan pemainnya tersebut.

Trofi untuk Motivasi

Meski tak terlalu bergengsi, namun trofi Piala Liga yang diraih pada pertengahan musim bisa menjadi pemicu motivasi bagi kedua tim. Bagi Chelsea, sukses menjadi juara merupakan katalis untuk meraih kesuksesan di akhir musim.

Dengan gelar Liga Inggris semakin menjauh dari tim asuhan Thomas Tuchel, treble winners domestik dan kontinental masih menanti. Enam kemenangan beruntun di semua turnamen membuat pada bulan Februari membuat The Blues di jalur yang bagus menatap laga final di Wembley.

Soliditas pertahanan Chelsea mengemuka saat mereka mengalahkan Antonio Conte dan tim Tottenham asuhannya 3-0 melalui dua leg di semi-final. Tapi mereka terpaksa mengandalkan aksi barisan belakang yang sama untuk mengatasi Lille 2-0 di leg pertama babak 16 besar Liga Champions pertengahan pekan ini.

Chelsea hanya kebobolan dua gol dalam enam pertandingan berturut-turut. The Blues menjaga tiga clean sheet berturut-turut di Piala Liga sebelum ke Wembley.

Di sisi lain, Liverpool juga tengah menanjak dengan meraih enam kemenangan beruntun. Dua gol Mohamed Salah, dua gol Sadio Mane, lari dan penyelesaian apik Joel Matip, dan sundulan tajam Virgil van Dijk dalam kemenangan 6-0 atas Leeds membuat Liverpool semakin dekat dengan pemimpin klasemen Liga Inggris, City.

Setelah dominasi City, kedua klub raksasa Inggris (Liverpool dan City) kini memuncaki daftar peraih gelar Piala Liga, masing-masing delapan trofi. Namun, sudah satu dekade sejak Liverpool terakhir kali meraihnya dengan mengalahkan Cardiff City melalui adu penalti di musim 2011-2012.

Kedua pertandingan Liga Inggris antara Chelsea dan Liverpool musim ini berakhir dengan berbagi kemenangan. Kedua timk telah bertemu sekali sebelumnya di final Piala Liga. Didier Drogba dan Mateja Kezman berkontribusi pada kemenangan Chelsea 3-2 atas Liverpool setelah babak perpanjangan waktu di edisi 2004 2005. ben/AFP/S-2

Perkiraan Pemain

Chelsea 3-4-2-1

Kepa

Christensen, Silva, Rudiger

Azpilicueta, Jorginho, Kante, Alonso

Mount, Pulisic

Havertz

Liverpool 4-3-3

Kelleher

Alexander-Arnold, Matip, Van Dijk, Robertson

Henderson, Fabinho, Thiago

Salah, Mane, Diaz


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top