
Peserta Bakal Meningkat, SNBT 2025 Bakal Semakin Kompetitif
Foto: AntaraJAKARTA - Ketua Umum Tim Penanggung Jawab Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2025, Eduart Wolok, mengatakan, Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) bakal semakin kompetitif. Salah satu tolok ukurnya yaitu jumlah peserta yang akan meningkat karena SNBT dapat diikuti siswa lulusan gapyear.
Ketua Umum Tim Penanggung Jawab Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2025, Eduart Wolok, dalam sosialisasi daring Mekanisme Pendaftaran UTBK-SNBT 2025 di YouTube SNPMB ID, Senin, (10/3). Foto tangkapan layar YouTube SNPMB ID.
“Siswa kelas 12 yang lulus tahun 2023, 2024 itu boleh ikut SNBT,” kata Eduart dalam sosialisasi daring Mekanisme Pendaftaran UTBK-SNBT 2025 di YouTube SNPMB ID, kemarin.
Dia melanjutkan, kesempatan mengikuti SNBT terbuka karena pendaftarannya bisa dilakukan siswa secara mandiri. Peserta tidak lagi melalui pendataan pendaftar eligible dari sekolah seperti Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP).
Eduart telah melihat data pemilik akun SNPMB dan yakin akan banyak pendaftar SNBT pada 2025. Selain itu ada potensi pendaftar dari siswa yang tidak lolos SNBP 2025.
Rektor Universitas Negeri Gorontalo itu mengungkapkan, dari 800 ribuan peserta SNBP, sebanyak 615 ribuan siswa akan tidak lolos SNBP karena kuota hanya 185 ribuan. Dengan demikian, mereka yang tidak lolps akan mencari peluang lainnya bila tetap ingin kuliah di PTN.
“Ada hampir 800 ribu peserta SNBP dan yang bisa diterima itu adalah 185 ribu. Kenapa? Karena itulah kuota yang disediakan oleh PTN yang ada di negara kita,” tuturnya.
Sebagai informasi, hasil SNBP akan diumumkan pada tanggal 18 Maret 2025. Adapun untuk pendaftaran SNBT berlangsung pada 11-27 Maret 2025 dan pelaksanaannya berlangsung pada 23 April-3 Mei 2025.
Sementara itu, Ketua Pelaksana SNPMB, Tjitjik Sri Tjahjandarie, menyebut, peserta SNBT 2025 dapat memilih maksimal empat program studi. Hal tersebut dilakukan untuk memperbesar peluang diterima di PTN incaran. ruf/S-2
Berita Trending
- 1 Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte Ditangkap Interpol
- 2 Didakwa Lakukan Kejahatan Kemanusiaan, Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte Ditangkap
- 3 Peran TPAKD Sangat Penting, Solusi Inklusi Keuangan yang Merata di Daerah
- 4 Luar Biasa, Perusahaan Otomotif Vietnam, VinFast, Akan Bangun Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum hingga 100.000 Titik di Indonesia
- 5 Satu Peta Hutan, Menjaga Ekonomi Sawit dan Melestarikan Hutan
Berita Terkini
-
DKI Akan Membangun Tiga Tanggul Mitigasi usai Lebaran untuk Menanggulangi Rob
-
Tanggapi Revisi UU TNI, Kasad: Jangan Dijadikan Polemik, TNI Patuh pada Keputusan Negara
-
Gunung Lewotobi Laki-Laki Lontarkan Abu Setinggi 800 Meter
-
Risiko Water Hammer: Dampak Fatal Terjang Banjir dengan Kendaraan
-
Saksikan 15 Agustus 2025, Film "Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Infinity Castle"