Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Konferensi Internasional

Pertemuan Sherpa G20 Dihadiri 21 Negara

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mengatakan rangkaian pertemuan jalur Sherpa (Sherpa Track) G20 akan dimulai, Selasa (7/12). Pertemuan tersebut rencananya dihadiri 21 negara secara langsung, 14 negara secara virtual, dan tiga negara hibrid.

"G20 akan dimulai untuk Sherpa, mulai besok (Selasa, 7/12) sampai 8 Desember. Ada 21 negara yang hadir fisik, 14 virtual dan 3 negara secara hibrid," kata Airlangga Hartarto dalam konferensi pers daring dari Kantor Presiden, Jakarta, Senin (6/12).

Pemerintah, kata Airlangga, akan melakukan pemeriksaan antigen kepada seluruh peserta pertemuan G20 setiap hari untuk mencegah risiko penularan Covid-19. Pemerintah juga menerapkan protokol kesehatan bubble atau pembatasan ruang lingkup bagi para peserta dan panitia pertemuan Sherpa guna mencegah kontak dari dan ke luar.

"Ada protokol kesehatan secara bubble, dilakukan di lokasi hotel, di side event, menggunakan aplikasi PeduliLindungi, dan seluruh peserta antigen setiap hari," ujar Airlangga.

Selain jalur Sherpa, Airlangga mengatakan pertemuan Financial Track G20 juga akan dimulai dan dilakukan di Bali.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top