Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Pertaruhan Simeone saat Atletico Hadapi Porto

Foto : JORGE GUERRERO / AFP

Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone

A   A   A   Pengaturan Font

Real Madrid kehi­lang­an dua poin dalam ­perburuan gelar. Namun, meski hanya dengan hasil imbang 1-1 di kandang melawan Girona dalam lanjutan La Liga, Senin (31/10) dini hari WIB, membawanya ke puncak klasemen.

MADRID - Diego Simeone telah mendapatkan banyak pujian sebagai pelatih Atletico Madrid selama lebih dari satu dekade terakhir menukangi klub tersebut. Tapi, musim ini dia mengalami kesulitan. Pelatih yang ditunjuk Desember 2011 itu mampu membawa Atletico meraih juara La Liga 2014 dan 2021.

Dia juga membawa Atletico ke final Liga Champions 2014 dan 2016. Saat itu, mereka finis sebagai runner-up kalah dari rival sekota Real Madrid dalam kedua kesempatan. Namun Rabu (2/11) dini hari WIB, tim asuhannya kesulitan untuk bertahan di kompetisi Eropa. Tim asuhannya melakukan perjalanan ke Porto dengan tujuan finis ketiga di grup dan turun ke Liga Europa.

Hasil imbang yang menyakitkan di kandang sendiri, Metropolitano, pekan lalu, melawan Bayer Leverkusen membuat pupus harapan untuk melaju ke babak 16 besar Liga Champions. Yannick Carrasco gagal mengeksekusi penalti menit ke-99 yang sebenarnya bisa menyelamatkan Atletico dari eliminasi.

Kegagalan itu menjadi pukulan selanjutnya dalam musim yang sulit sejauh ini. Pendukung Atletico menganggap Simeone tidak memiliki lagi kepiawaian seperti sebelumnya. Skuad tampaknya kurang termotivasi dibanding sebelumnya. Simeone juga sering kali merotasi susunan pemain menunjukkan kurang yakin dengan tim terkuat.

Atletico terakhir memenangkan Liga Europa 2018. Saat itu, kemenangan diraih lewat dua gol dari Antoine Griezmann. Kebangkitan pemain asal Prancis musim ini adalah salah satu dari sedikit titik terang bagi klub. Dalam laga kontra Porto, Atletico harus bangkit usai kalah 2-3 di tangan Cadiz akhir pekan lalu di La Liga. "Kami tidak mendapat keberuntungan dalam pertandingan ini," ujar Simeone setelah kekalahan dari Cadiz.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top